5 Alasan Timnas Indonesia Bisa Menang Lawan Thailand di Leg II Final

Berita MedanTalk

5 Alasan Timnas Indonesia Bisa Menang Lawan Thailand di Leg II Final Piala AFF 2020

TIM Nasional (Timnas) Indonesia akan melawan Thailand pada leg II final Piala AFF 2020. Partai ini akan menjadi tantangan besar bagi Timnas Indonesia setelah kalah 0-4 dari Thailand pada leg I.

Meski berat, Timnas Indonesia masih punya peluang untuk menang pada leg II yang akan berlangsung di National Stadium, Singapura, Sabtu (1/1/2022), pukul 19.30 WIB. Berikut lima alasan Skuad Garuda akan menang lawan Thailand pada leg II final Piala AFF 2020, menurut Okezone.

1. Skuad Timnas Indonesia Lengkap pada Leg II

Timnas Indonesia tampil di leg I tanpa Pratama Arhan yang selalu menjadi pilihan utama di pos bek kiri selama Piala AFF 2020. Pratama absen karena akumulasi kartu kuning.

2. Timnas Indonesia Punya Pemain-Pemain Berkualitas

Kekalahan besar Timnas Indonesia dari Thailand membuktikan Skuad Garuda kalah dari sisi permainan. Akan tetapi, jika berbicara soal kualitas individu, Timnas Indonesia punya talenta-talenta yang bisa membuat perbedaan. Ambil contoh, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Irfan Jaya, Ricky Kambuaya, dan Ezra Walian.

3. Semangat Juang Timnas Indonesia Belum Padam

Misi berat dihadapi Skuad Garuda pada leg II karena menang 5-0 atas Thailand pada leg II bukan perkara mudah. Akan tetapi, tidak ada satu pun pemain Timnas Indonesia yang menyerah dengan keadaan ini.

Hal serupa juga digaungkan Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Dia masih percaya pada kemampuan Asnawi Mangkualam Bahar dan kolega.

4. Mental Baja Timnas Indonesia

Timnas Indonesia bukan tim yang mudah menyerah. Hal itu telah dibuktikan Timnas Indonesia saat menang 4-1 atas Malaysia pada matchday terakhir Grup B. Timnas Indonesia mampu menang meski tertinggal lebih dulu dari rival serumpunnya itu.

5. Shin Tae-yong Akan Melakukan Perubahan

Kekalahan Telak dari Thailand menampilkan dengan jelas kelemaha Timnas Indonesia yang belum terlihat di Piala AFF 2020. Meski belajar melalui kekalahan tidaklah menyenangkan, Shin Tae-yong tentu sudah menganalisis hal-hal apa saja yang mesti diperbaiki dari Timnas Indonesia.

Apa alasan lainnya menurut kamu?

Sumber: okezone
#affsuzukicup #pialaaff

5 Alasan Timnas Indonesia Bisa Menang Lawan Thailand di Leg II Final Piala AFF 2020

TIM Nasional (Timnas) Indonesia akan melawan Thailand pada leg II final Piala AFF 2020. Partai ini akan menjadi tantangan besar bagi Timnas Indonesia setelah kalah 0-4 dari Thailand pada leg I.

Meski berat, Timnas Indonesia masih punya peluang untuk menang pada leg II yang akan berlangsung di National Stadium, Singapura, Sabtu (1/1/2022), pukul 19.30 WIB. Berikut lima alasan Skuad Garuda akan menang lawan Thailand pada leg II final Piala AFF 2020, menurut Okezone.

1. Skuad Timnas Indonesia Lengkap pada Leg II

Timnas Indonesia tampil di leg I tanpa Pratama Arhan yang selalu menjadi pilihan utama di pos bek kiri selama Piala AFF 2020. Pratama absen karena akumulasi kartu kuning.

2. Timnas Indonesia Punya Pemain-Pemain Berkualitas

Kekalahan besar Timnas Indonesia dari Thailand membuktikan Skuad Garuda kalah dari sisi permainan. Akan tetapi, jika berbicara soal kualitas individu, Timnas Indonesia punya talenta-talenta yang bisa membuat perbedaan. Ambil contoh, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Irfan Jaya, Ricky Kambuaya, dan Ezra Walian.

3. Semangat Juang Timnas Indonesia Belum Padam

Misi berat dihadapi Skuad Garuda pada leg II karena menang 5-0 atas Thailand pada leg II bukan perkara mudah. Akan tetapi, tidak ada satu pun pemain Timnas Indonesia yang menyerah dengan keadaan ini.

Hal serupa juga digaungkan Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Dia masih percaya pada kemampuan Asnawi Mangkualam Bahar dan kolega.

4. Mental Baja Timnas Indonesia

Timnas Indonesia bukan tim yang mudah menyerah. Hal itu telah dibuktikan Timnas Indonesia saat menang 4-1 atas Malaysia pada matchday terakhir Grup B. Timnas Indonesia mampu menang meski tertinggal lebih dulu dari rival serumpunnya itu.

5. Shin Tae-yong Akan Melakukan Perubahan

Kekalahan Telak dari Thailand menampilkan dengan jelas kelemaha Timnas Indonesia yang belum terlihat di Piala AFF 2020. Meski belajar melalui kekalahan tidaklah menyenangkan, Shin Tae-yong tentu sudah menganalisis hal-hal apa saja yang mesti diperbaiki dari Timnas Indonesia.

Apa alasan lainnya menurut kamu?

Sumber: okezone

NB: Berita & Cerita Medan terkini, silakan browse menu HARI INI diatas
Untuk Berita khusus lainnya Add Channel Telegram @MedanTalk
Buat yang mau berbagi join Forum Telegram kami cari Medan Talk Forum di Telegram

Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalk
follow instagram @MedanTalk dan @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => affsuzukicup pialaaff