Berita Viral: Presiden Jokowi dan Prabowo Dipastikan Hadiri Munas Partai Golkar
Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Bambang Soesatyo (Bamsoet) menegaskan, bahwa pihaknya mengundang Presiden Joko Widodo (Jokowi), dan Presiden Terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto dalam musyawarah nasional (Munas) Partai Golkar.
Bamsoet yang juga Ketua Panitia Penyelenggara Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) dan Munas Partai Golkar menjelaskan, Jokowi dan Prabowo akan hadir saat penutupan Munas pada 21 Agustus 2024.
“Penutupan jam 19.00 WIB yang akan dihadiri oleh Presiden republik Indonesia pak Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden terpilih bapak Prabowo Subianto,” kata Bamsoet di DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Minggu (18/8/2024).
Bamsoet menjelaskan, Munas akan diawali dengan Rapimnas yang digelar pada 20 Agustus 2024 pukul 09.00 WIB. Adapun dalam agenda tersebut terdapat pengesahan pengunduran diri Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum Partai Golkar.
“Jam 08.00 WIB pagi Rapimnas yang dibuka oleh Plt Ketua Umum, kemudian diharapkan selesai jam 13.00 WIB. Kemudian dilanjutkan dengan persiapan munas jam 14.00 WIB siang, jadi rapim ini, agendanya adalah pengesahan pengunduran diri Ketua Umum Golkar Bapak Airlangga Hartarto,” ucapnya.
“Kedua pengesahan Plt, dan kemudian pengesahan jadwal Munas yang akan dilaksanakan pada tanggal yang sama jam 14.00 WIB siang di JCC Senayan,” sambungnya.
Sumber: Okezone
.
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> Jokowi Prabowo Golkar Berita Viral
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @medantalkviral untuk video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan terkini, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by Webhosting Terjamin
Sumber: https://www.instagram.com/p/C-0OCqnMcE9/