Unjuk Aksi Lompat ke Sungai Berarus Deras, Remaja di Sumut Malah Tewas

Berita MedanTalk

Unjuk Aksi Lompat ke Sungai Berarus Deras, Remaja di Sumut Malah Tewas Tenggelam

Seorang remaja laki-laki berusia 17 tahun berinisial SS, unjuk aksi melompat ke derasnya arus Sungai Limau Manis di Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara (Sumut).

Naasnya sampai di sungai, tubuhnya terseret pusaran air hingga akhirnya tenggelam. Alhasil, remaja tersebut ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa, Minggu (8/5/2022) siang.

Humas Kantor SAR Medan, Sariman Sitorus mengatakan, kejadian bermula ketika korban pada Sabtu (7/5/2022) bersama enam orang rekannya hendak mandi-mandi di Sungai Limau Manis.

“Berhubung debit air sungai naik dan keruh, teman-teman korban mengurungkan niat untuk mandi di Sungai tersebut,” katanya kepada SuaraSumut

Namun, korban tetap ingin melanjutkan mandi. Dia pun nekat langsung lompat ke sungai tersebut. Naasnya, korban malah terbawa pusaran air.

“Teman-teman korban berusaha menolong dengan cara menjulurkan pelepah sawit untuk menjangkau korban, namun tangan korban tak bisa menjangkau dan korban hanyut terbawa arus sungai,” ujar Sariman.

Kabar adanya seorang warga yang hanyut sampai ke telinga Tim SAR Medan, Sariman melanjutkan pihaknya kemudian turun ke lokasi. Hari pertama pencarian korban belum ditemukan.

“Menggunakan perahu LCR, tim melakukan pencarian mulai dari lokasi awal korban hilang menuju hilir sungai,” jelasnya.

Sariman mengungkapkan akhirnya Minggu siang tadi, jenazah korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia berjarak 500 meter dari lokasi awal korban hilang.

“Selanjutnya tim langsung mengevakuasi dan membawa korban menuju rumah duka untuk diserahkan kepada pihak keluarga,” tandasnya.

Sumber: suarasumut
#berita #sumut #sungai #tenggelam #batubara

Unjuk Aksi Lompat ke Sungai Berarus Deras, Remaja di Sumut Malah Tewas Tenggelam

Seorang remaja laki-laki berusia 17 tahun berinisial SS, unjuk aksi melompat ke derasnya arus Sungai Limau Manis di Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara (Sumut).

Naasnya sampai di sungai, tubuhnya terseret pusaran air hingga akhirnya tenggelam. Alhasil, remaja tersebut ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa, Minggu (8/5/2022) siang.

Humas Kantor SAR Medan, Sariman Sitorus mengatakan, kejadian bermula ketika korban pada Sabtu (7/5/2022) bersama enam orang rekannya hendak mandi-mandi di Sungai Limau Manis.

"Berhubung debit air sungai naik dan keruh, teman-teman korban mengurungkan niat untuk mandi di Sungai tersebut," katanya kepada SuaraSumut

Namun, korban tetap ingin melanjutkan mandi. Dia pun nekat langsung lompat ke sungai tersebut. Naasnya, korban malah terbawa pusaran air.

"Teman-teman korban berusaha menolong dengan cara menjulurkan pelepah sawit untuk menjangkau korban, namun tangan korban tak bisa menjangkau dan korban hanyut terbawa arus sungai," ujar Sariman.

Kabar adanya seorang warga yang hanyut sampai ke telinga Tim SAR Medan, Sariman melanjutkan pihaknya kemudian turun ke lokasi. Hari pertama pencarian korban belum ditemukan.

"Menggunakan perahu LCR, tim melakukan pencarian mulai dari lokasi awal korban hilang menuju hilir sungai," jelasnya.

Sariman mengungkapkan akhirnya Minggu siang tadi, jenazah korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia berjarak 500 meter dari lokasi awal korban hilang.

"Selanjutnya tim langsung mengevakuasi dan membawa korban menuju rumah duka untuk diserahkan kepada pihak keluarga," tandasnya.

Sumber: suarasumut

NB: Berita & Cerita Medan terkini, silakan browse menu HARI INI diatas
Untuk Berita khusus lainnya Add Channel Telegram @MedanTalk
Buat yang mau berbagi join Forum Telegram kami cari Medan Talk Forum di Telegram

Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalk
follow instagram @MedanTalk dan @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => berita sumut sungai tenggelam batubara