Berita Viral: 1.394 TNI-Polri Kawal Demo Tenaga Honorer di Gedung DPR Hari Ini
Massa tenaga honorer berdemo di depan Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta, Senin (3/2/2025), untuk menuntut pengangkatan sebagai pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) penuh waktu.
Polda Metro Jaya mengerahkan 1.394 personel gabungan untuk mengamankan demo massa yang tergabung dalam Aliansi Honorer R2 dan R3 Indonesia tersebut di depan Gedung DPR/MPR.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro mengatakan personel pengamanan yang dikerahkan terdiri dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, Pemprov Jakarta, dan lainnya.
“Mereka ditempatkan di sejumlah titik sekitar Gedung DPR RI,” ujarnya dalam keterangannya.
Susatyo menambahkan pengamanan dilakukan guna mencegah massa demo tenaga honorer masuk ke dalam Gedung DPR/MPR. Polisi, lanjut dia, bakal mengedepankan pelayanan humanis menghadapi pendemo.
Polisi juga menyiapkan skema rekayasa lalu lintas di sekitar lokasi demo tenaga honorer tersebut.
“Rekayasa arus lalu lintas akan diberlakukan melihat perkembangan dinamika situasi di lapangan,” ungkapnya.
Susatyo mengimbau massa tenaga honorer tidak melakukan tindakan anarkistis dalam berunjuk rasa.
“Lakukan unjuk rasa dengan damai, tidak memaksakan kehendak, tidak anarkis dan tidak merusak fasilitas umum,” katanya terkait demo tenaga honorer hari ini.
Sumber: Berita Satu
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> Demo Honorer DPR Berita Viral
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @medantalkviral untuk video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan terkini, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by Webhosting Terjamin
Sumber: https://www.instagram.com/p/DFmGSlfzyvO/