Anggota DPRD Langkat dari Fraksi NasDem yang ditangkap polisi dalam dugaan penghasutan sudah dibebaskan. Hal itu disampaikan Ketua DPW NasDem Sumut Iskandar.
“Ya , kader kita sudah dibebaskan dan saat ini sudah berkumpul dengan keluarganya dan menjalani aktifitas anggota dewan seperti biasanya” kata Iskandar, Minggu (11/9/2022).
Iskandar menyebutkan ZH sudah dibebaskan sejak Kamis (8/9) malam. Iskandar menyebut pihaknya akan terus melindungi ZH dari upaya yang dia sebut sebagai kriminalisasi yang dilakukan oleh Polres Langkat.
“Kita harapkan anggota DPRD Partai NasDem tetap konsisten menjalankan tugas dan fungsinya sebagai anggota DPRD yaitu menyerap aspirasi masyarakat dan memperjuangkannya,” sebutnya.
Iskandar kemudian meminta agar kepolisian menghentikan penyidikan terhadap kasus yang sudah membuat ZH sebagai tersangka ini.
“Meminta agar kepolisian segera mengeluarkan surat perintah penghentian penyidikan (SP3),” sebut Iskandar.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi yang ditanyai soal dibebaskannya ZH belum memberikan jawaban.
Sumber: detik.com/sumut/hukum-dan-kriminal/d-6285019/nasdem-anggota-dprd-langkat-yang-ditangkap-polisi-sudah-dibebaskan
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> medan berita medantalkid
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalk
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Sumber: https://www.instagram.com/p/CiXHDT_BQke/