BMKG Sorot Ancaman Risiko Karhutla di Riau, Jambi, dan Sumut Tahun Ini

MedanTalk Viral:
BMKG Sorot Ancaman Risiko Karhutla di Riau, Jambi, dan Sumut Tahun Ini

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mewanti-wanti ancaman risiko kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di sejumlah wilayah di Indonesia pada Februari 2023.

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menyebut wilayah yang paling disoroti adalah Provinsi Riau, Jambi, dan Sumatera Utara.

“Perlu diwaspadai khususnya Riau, Jambi, Sumatera Utara adalah karhutla,” kata Dwikorita dalam konferensi pers yang digelar secara daring, Jumat (27/1).

Dwikorita menjelaskan ancaman risiko karhutla itu muncul karena curah hujan bulanan di wilayah-wilayah provinsi tersebut menurun dan memasuki kemarau.

“Riau, sebagian Sumatera Utara, dan Jambi ini merupakan indikasi bahwa curah hujan bulanan menurun atau rendah, artinya itu bisa dianggap sebagai kemarau. Jadi, Februari nanti kemarau terjadi di Riau, sebagian Jambi, dan sebagian Sumatera Utara,” ujar dia.

Sebelumnya Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah menetapkan enam provinsi prioritas pemerintah dalam penanganan karhutla pada tahun ini.

Kepala BNPB Letnan Jenderal TNI Suharyanto menerangkan enam provinsi prioritas itu terdiri dari tiga di Sumatra dan tiga provinsi lagi terletak di Kalimantan.

“Jadi, ada enam provinsi prioritas yakni ada tiga di Sumatera: Riau, Sumatera Selatan, Jambi. Kemudian tiga di Kalimantan yaitu Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan,” jelas Suharyanto di Gedung BNPB, Jakarta, Rabu (25/1).

Mengutip dari rilis BMKG, Dwikorita mengatakan berdasarkan prediksi pihaknya akan ada potensi terjadinya penurunan curah hujan setelah 3 tahun terakhir 2020, 2021, 2022 terjadi La Nina. Sehingga, lanjutnya, dikhawatirkan dapat terjadi peningkatan potensi Karhutla seperti yang terjadi di tahun 2019.

Musim kemarau tersebut, kata Dwikorita, sesuai dengan prediksi yang pernah disampaikan BMKG pada Oktober 2022 silam.

Sumber: cnnindonesia.com

BMKG Sorot Ancaman Risiko Karhutla di Riau, Jambi, dan Sumut Tahun Ini

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mewanti-wanti ancaman risiko kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di sejumlah wilayah di Indonesia pada Februari 2023.

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menyebut wilayah yang paling disoroti adalah Provinsi Riau, Jambi, dan Sumatera Utara.

"Perlu diwaspadai khususnya Riau, Jambi, Sumatera Utara adalah karhutla," kata Dwikorita dalam konferensi pers yang digelar secara daring, Jumat (27/1).

Dwikorita menjelaskan ancaman risiko karhutla itu muncul karena curah hujan bulanan di wilayah-wilayah provinsi tersebut menurun dan memasuki kemarau.

"Riau, sebagian Sumatera Utara, dan Jambi ini merupakan indikasi bahwa curah hujan bulanan menurun atau rendah, artinya itu bisa dianggap sebagai kemarau. Jadi, Februari nanti kemarau terjadi di Riau, sebagian Jambi, dan sebagian Sumatera Utara," ujar dia.

Sebelumnya Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah menetapkan enam provinsi prioritas pemerintah dalam penanganan karhutla pada tahun ini.

Kepala BNPB Letnan Jenderal TNI Suharyanto menerangkan enam provinsi prioritas itu terdiri dari tiga di Sumatra dan tiga provinsi lagi terletak di Kalimantan.

"Jadi, ada enam provinsi prioritas yakni ada tiga di Sumatera: Riau, Sumatera Selatan, Jambi. Kemudian tiga di Kalimantan yaitu Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan," jelas Suharyanto di Gedung BNPB, Jakarta, Rabu (25/1).

Mengutip dari rilis BMKG, Dwikorita mengatakan berdasarkan prediksi pihaknya akan ada potensi terjadinya penurunan curah hujan setelah 3 tahun terakhir 2020, 2021, 2022 terjadi La Nina. Sehingga, lanjutnya, dikhawatirkan dapat terjadi peningkatan potensi Karhutla seperti yang terjadi di tahun 2019.

Musim kemarau tersebut, kata Dwikorita, sesuai dengan prediksi yang pernah disampaikan BMKG pada Oktober 2022 silam.

Sumber: cnnindonesia.com

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> jakarta berita medantalkviral karhutla bmkg

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan cek halaman sponsors atau contact

Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Anda juga bisa browse instagram kami di link:

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk

Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk

Sumber: https://www.instagram.com/p/Cn8Q7bEhBzQ/