MedanTalk ID:
Cegah Kericuhan, Lokasi Debat Terakhir Pilkada Sumut 2024 Dipindah ke TCC
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Utara memindahkan arena debat terakhir Pilkada Sumut 2024 untuk mencegah kericuhan. Semula lokasi debat ditetapkan di Hotel JW Marriot, sekarang dipindah ke Tiara Convention Center (TCC), Kota Medan.
Debat ketiga atau terakhir Pilgub Sumut 2024 yang mempertemukan pasangan Bobby Nasution-Surya dan Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala dijadwalkan berlangsung, Rabu (13/11/2024).
Komisioner KPU Sumut Sitori Mendrofa mengatakan lokasi debat ketiga dipindah dari Hotel JW Marriot ke TCC untuk mengantisipasi jumlah massa yang datang dan kericuhan.
Hal itu ditetapkan berdasarkan hasil rapat koordinasi (rakor) KPU bersama Bawaslu, Polrestabes Medan, dan tim pemenangan kedua pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sumut.
“Terkait pemindahan tempat itu saran dari pihak Polrestabes Medan untuk memindahkan tempat debat ke tempat yang lebih kondusif. Kami telah berkoordinasi dengan Polrestabes, Bawaslu, dan kedua pasangan calon, untuk sama-sama menjaga ketertiban agar debat terakhir nanti bisa berjalan dengan aman dan damai,” kata Sitori saat dikonfirmasi Beritasatu.com, Selasa (12/11/2024).
Ia mengatakan jumlah massa penonton yang akan hadir ke debat ketiga Pilkada 2024 juga akan dibatasi menyesuaikan kapasitas tampungan di Tiara Convention Center.
“Jumlah debat publik kedua semalam kan 100 orang, kali ini dibatasi menjadi 65 orang, karena TCC berkapasitas hanya 300 orang,” ucap Sitori.
Mantan komisioner KPU Nias tersebut menjelaskan sekitar 300 aparat gabungan dari Brimob Polda Sumut, Polrestabes Medan, dan Polsek Medan Baru akan dikerahkan untuk mengamankan debat ketiga Pilkada Sumut 2024.
“Ada sekitar 300 personel yang akan dikerahkan, mulai dari Brimob, satlantas, baik dari Polrestabes, maupun Polsek,” ucapnya.
Sumber: Berita Satu
.
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> DebatPublik PilkadaSumut2024 Sumut Berita Viral
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan cek halaman sponsors atau contact
Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video
Anda juga bisa browse instagram kami di link:
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Sumber: https://www.instagram.com/p/DCRbA4Ky6AB/
powered by webhosting terjamin