Berita Medan Talk : HKI Ungkap Investasi Ratusan Triliun Batal gara-gara Premanisme Ormas: Ada yang Sampai Segel Pabrik
Ketua Umum Himpunan Kawasan Industri (HKI) Indonesia Sanny Iskandar mengungkapkan, negara rugi ratusan triliun rupiah akibat batalnya investasi.
Sanny menyebut banyak investasi yang batal masuk karena premanisme organisasi kemasyarakatan (romas).
“Kalau dihitung semuanya, ‘ngitungnya bukan cuma yang keluar, tapi yang nggak jadi masuk juga. Itu bisa ratusan T (triliun),” kata Sanny Iskandar usai dialog optimalisasi kawasan industri di Jakarta, Kamis (6/2/2025).
Ia menyebut ormas kerap menimbulkan gangguan keamanan dengan masuk ke kawasan industri dan berdemonstrasi. Menurutnya, ormas terkait biasanya minta diikutsertakan dalam proses pembangunan atau aktivitas pabrik.
“Yang mereka pengin itu adalah supaya yang terkait dengan pabrik, selalu ya, dia kan butuh transportasi, katering atau apa, pingin beli ini, beli itu, mau bangun perluasan pabriknya atau apa, mereka itu minta diserahkan ke mereka,” kata Sanny dikutip Antara.
“Modusnya memang gitu, mereka melakukan unjuk rasa dan segala macam untuk menutup kawasan. Sehingga pabrik-pabrik itu nggak bisa keluar, barang-barang nggak bisa masuk, bahan baku nggak bisa masuk, barang jadi nggak bisa keluar.”
Lebih lanjut, Sanny menyatakan sejumlah investor telah mengirim surat kepada Presiden RI Prabowo Subianto sehubungan premanisme ormas.
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> Medan Berita MedanTalk
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @medantalk untuk berita yang di ceritakan di Medan terkini yang tidak diposting ke web
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan terkini, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by Webhosting Terjamin
Sumber: https://www.instagram.com/p/DF4bGr9yky3/