Berita Viral: Indonesia Kirim Bantuan Senilai Rp20 Miliar ke Myanmar
Indonesia mengirimkan bantuan kemanusiaan untuk korban gempa yang melanda Myanmar, Kamis (3/4/2025). Total bantuan seberat 124 ton itu senilai USD1,2 juta, atau lebih dari Rp20 miliar.
Menko PMK, Pratikno menjadi pimpinan misi kemanusiaan akan menyampaikan bantuan tersebut. Kepala BNPB, Suharyanto menyampaikan total bantuan 64 ton dari swasta dan 60 ton total bantuan.
Menteri Luar Negeri Sugiono menjelaskan, paket bantuan berisi obat-obatan, alat sanitasi, dan kebutuhan pokok. Pengiriman bantuan merupakan bentuk solidaritas rakyat Indonesia kepada rakyat Myanmar yang terdampak gempa bumi pada 28 Maret lalu.
“(Bantuan, red) dari masyarakat Indonesia tersebut. Semoga dapat membantu meringankan beban penderitaan rakyat Myanmar yang terdampak,” kata Sugiono di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta.
Presiden Prabowo Subianto sebelumnya menegaskan kesiapan Indonesia untuk memberikan bantuan yang diperlukan oleh rakyat Myanmar dan Thailand. “Bapak Presiden telah memerintahkan Menko PMK dan Kepala BNPB untuk mengoordinasikan bantuan kemanusiaan bagi Myanmar,” ujar Sugiono.
Sugiono melanjutkan, bantuan diberikan karena keprihatinan Presiden terhadap rakyat Myanmar yang menjadi korban gempa. “Bapak Presiden juga menyampaikan bela sungkawa mendalam,” ucapnya.
Ia menambahkan, diplomasi kemanusiaan Indonesia didasari semangat kemanusiaan dan solidaritas sesama anggota ASEAN. Pemberian bantuan ini juga mengedepankan aspek inklusivitas bagi semua yang terdampak di Myanmar.
Pemerintah Myanmar meminta bantuan masyarakat internasional, termasuk Indonesia, untuk membantu penanggulangan gempa. Indonesia langsung mengirimkan bantuan yang disertai dengan pengerahan 61 petugas INASAR.
Bantuan kali ini merupakan tahap ketiga yang diberikan Indonesia untuk korban gempa Myanmar. Tahap pertama bantuan tiba di Myanmar pada Senin pekan ini.
Bantuan tahap pertama diangkut pesawat Hercules A-1342. Beratnya mencapai 12 ton, terdiri atas berbagai kebutuhan darurat.
Sumber: RRI
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> Myanmar Bantuan Indonesia Berita Viral
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @medantalkviral untuk video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan terkini, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by Webhosting Terjamin
Sumber: https://www.instagram.com/p/DH_ILfPvEGA/