– kebakaran menghanguskan sebuah gudang penyimpanan barang bekas di Jalan Pancing I Martubung, Lingkungan VII, Kelurahan Besar, Kecamatan Medan Labuhan, Senin (24/12/2018). Api juga memusnahkan rumah salah seorang warga yang berada persis di samping gudang milik Sukino itu. Manager Pusdalops Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Medan Muhammad Yunus mengatakan peristiwa kebakaran ini terjadi sekitar pukul 11.25 WIB. “Api yang berkobar di gudang tersebut lalu merembet ke rumah disebelahnya. Tapi beruntung petugas pemadam kebakaran(Damkar) yang mendapatkan laporan ini segera turun kelokasi kejadian. Sehingga api dapat dipadamkan pada pukul 11.55 WIB sebelum menjalar kerumah lainnya,” kata Yunus, Senin (24/12/2018) “Persentase bangunan terbakar di gudang itu sekitar 20 persen. Sedangkan rumah yang terdampak, persentasenya sekitar 15 persen atau tepatnya dibagian ruang kamar tidur,” jelas Yunus. Lebih lanjut, Yunus menyebutkan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini. Saat ini lanjut dia, petugas masih melakukan upaya pendinginan sekaligus menyelidiki penyebab kebakaran sampai terjadi. “Korban jiwa nihil. Penyebab kebakaranmasih dalam penyelidikan oleh petugas di lapangan,” tutup Yunus. Sumber : http://medan.tribunnews.com/2018/12/24/breaking-news-gudang-barang-bekas-di-martubung-terbakar

View Photo / video in ourInstagram ⇒

Untuk informasi pasang iklan , cek halaman sponsors

Untuk informasi lowongan kerja cek www.KarirGram.com

Untuk informasi kuliner sedunia, cek www.MakanTalk.com

Untuk informasi property Medan, Kost, sewa/jual rumah, tips dan inspirasi design rumah cek www.RumahTalk.com

Untuk informasi otomotif dan video viral otomotif, cek www.OtomTalk.com

Untuk info Medan Punya Cerita, cek www.MedanKu.com

Follow our social media: Instagram , Facebook & Twitter @medantalk for instant updates and please share our posts

Comments

Leave a Reply