kekayaan orang terkaya indonesia turun 1,775 triliun dalam sehari Kekayaan orang terkaya

Medan Talk Berita:
kekayaan orang terkaya indonesia turun 1,775 triliun dalam sehari

Kekayaan orang terkaya Indonesia, Prajogo Prajogo Pangestu anjlok lebih dari 11,4 miliar dolar AS atau setara Rp177,5 triliun dalam satu hari pada, Selasa (9/1/2024). Hal ini disebabkan menurunnya harga saham PT Barito Renewables Energy Tbk dan PT Chandra Asri Pacific Tbk masing-masing anjlok 20 persen menjadi Rp5.400 dan Rp4.220.

Mengutip Forbes, kekayaan bersih Prajogo kini mencapai 42,1 miliar dolar AS atau setara Rp655,8 triliun, turun dari sebelumnya 53,5 miliar dolar AS. Meski mengalami penurunan drastis, dia tetap menjadi orang terkaya di Indonesia.

Para analis menyebut, penurunan harga saham kedua emiten dengan kode saham BREN dan TPIA itu mencerminkan perubahan sentimen investor.

“Baik BREN dan TPIA berada dalam area overbought dan saham-saham jatuh ketika investor melihat peluang untuk mengambil keuntungan,” ujar Analis Henan Putihrai Sekuritas, Ezaridho Ibnutama.

Dia menambahkan, harga saham kedua perusahaan saat ini dinilai terlalu tinggi, meskipun prospeknya menjanjikan berdasarkan rencana ekspansi mereka saat ini.

“Mereka dinilai terlalu tinggi jika kita melihat matriks saat ini, namun tidak (terlalu tinggi) jika kita melihat dengan matriks yang diperkirakan, dengan mempertimbangkan kontribusi dan skalanya ketika proyek masa depan mereka selesai,” ucapnya.

Pada bulan Desember, Barito Renewables, yang merupakan produsen energi panas bumi terbesar di Indonesia, menandatangani perjanjian melalui anak perusahaannya dengan UPC Renewables Asia Pacific Holdings dan ACEN Renewables International untuk mengakuisisi UPC Sidrap Bayu Energy, salah satu produsen energi angin terbesar di RI dengan kapasitas sebesar 75 MW. Akuisisi tersebut diharapkan selesai pada kuartal I 2024.

Sementara itu, Chandra Asri Petrochemicals milik Prajogo pekan lalu berganti nama menjadi Chandra Asri Pacific, untuk mencerminkan ekspansi perusahaan di bidang kimia dan infrastruktur. Pada tahun 2023, perseroan mengakuisisi perusahaan energi Krakatau Chandra Energi dan perusahaan infrastruktur Krakatau Tirta Industri.

kekayaan orang terkaya indonesia turun 1,775 triliun dalam sehari

Kekayaan orang terkaya Indonesia, Prajogo Prajogo Pangestu anjlok lebih dari 11,4 miliar dolar AS atau setara Rp177,5 triliun dalam satu hari pada, Selasa (9/1/2024). Hal ini disebabkan menurunnya harga saham PT Barito Renewables Energy Tbk dan PT Chandra Asri Pacific Tbk masing-masing anjlok 20 persen menjadi Rp5.400 dan Rp4.220.

Mengutip Forbes, kekayaan bersih Prajogo kini mencapai 42,1 miliar dolar AS atau setara Rp655,8 triliun, turun dari sebelumnya 53,5 miliar dolar AS. Meski mengalami penurunan drastis, dia tetap menjadi orang terkaya di Indonesia.

Para analis menyebut, penurunan harga saham kedua emiten dengan kode saham BREN dan TPIA itu mencerminkan perubahan sentimen investor. 

“Baik BREN dan TPIA berada dalam area overbought dan saham-saham jatuh ketika investor melihat peluang untuk mengambil keuntungan,” ujar Analis Henan Putihrai Sekuritas, Ezaridho Ibnutama.

Dia menambahkan, harga saham kedua perusahaan saat ini dinilai terlalu tinggi, meskipun prospeknya menjanjikan berdasarkan rencana ekspansi mereka saat ini. 

“Mereka dinilai terlalu tinggi jika kita melihat matriks saat ini, namun tidak (terlalu tinggi) jika kita melihat dengan matriks yang diperkirakan, dengan mempertimbangkan kontribusi dan skalanya ketika proyek masa depan mereka selesai,” ucapnya.

Pada bulan Desember, Barito Renewables, yang merupakan produsen energi panas bumi terbesar di Indonesia, menandatangani perjanjian melalui anak perusahaannya dengan UPC Renewables Asia Pacific Holdings dan ACEN Renewables International untuk mengakuisisi UPC Sidrap Bayu Energy, salah satu produsen energi angin terbesar di RI dengan kapasitas sebesar 75 MW. Akuisisi tersebut diharapkan selesai pada kuartal I 2024.

Sementara itu, Chandra Asri Petrochemicals milik Prajogo pekan lalu berganti nama menjadi Chandra Asri Pacific, untuk mencerminkan ekspansi perusahaan di bidang kimia dan infrastruktur. Pada tahun 2023, perseroan mengakuisisi perusahaan energi Krakatau Chandra Energi dan perusahaan infrastruktur Krakatau Tirta Industri.

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> nasional berita medantalk

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan baca halaman sponsors atau contact

Follow, browse update terkini di link ini:

Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalk
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk

Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by webhosting terjamin

Sumber: https://www.instagram.com/p/C2E9HGfvgtz/