Koordinator Tim Pakar dan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Prof. Wiku

Koordinator Tim Pakar dan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Prof. Wiku Adisasmito menyampaikan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) merupakan salah satu kebijakan pemerintah mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19. Pernyataan Wiku ini merespons usulan sebagian kalangan yang meminta pemerintah mencabut aturan PPKM.

“PPKM merupakan kebijakan yang menjaga kita sebagai masyarakat apabila ke depannya terjadi kembali lonjakan kasus Covid-19,” ujarnya dalam konferensi pers Perkembangan Penanganan Covid-19 di Indonesia yang diikuti secara daring di Jakarta, Kamis (22/9/2022).

Ia menyampaikan, saat ini situasi pandemi Covid-19 di Indonesia relatif stabil sejak Maret 2022 lalu akibat varian Omicron. “Sempat mengalami kenaikan di bulan Agustus namun angkanya tidak signifikan,” katanya.

Menurut Wiku, saat ini Satgas Covid-19 sedang merancang peta jalan (roadmap) masa transisi menuju hidup berdampingan dengan Covid-19 yang akan diinformasikan lebih lanjut ke depannya. Secara terpisah, Epidemiolog dari Griffith University Australia, Dicky Budiman menyarankan kebijakan PPKM masih perlu diberlakukan agar masyarakat tidak abai terhadap protokol kesehatan.

“Dengan adanya status PPKM maka semua diingatkan bahwa status masih pandemi,” ujar Dicky.

Menurutnya, PPKM terbukti efektif dalam mengendalikan kasus Covid-19 sekaligus mengejar capaian vaksinasi agar lebih tinggi. “Sehingga saya menyarankan PPKM dipertahankan tentu dengan level yang minimal,” katanya.

Ia menilai, jika PPKM tidak lagi diberlakukan maka terbuka potensi risiko dimana masyarakat akan abai terhadap protokol kesehatan. “Sebetulnya PPKM bisa saja dicabut, itu kewenangan pemerintah. Tapi dampaknya bisa merugikan ketika masyarakat abai prokes dan vaksinasi,” tuturnya.

Sumber: m.republika.co.id/berita/rimc4d409/wiku-sebut-ppkm-masih-diberlakukan-untuk-mengantisipasi-lonjakan-kasus-covid19

Koordinator Tim Pakar dan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Prof. Wiku Adisasmito menyampaikan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) merupakan salah satu kebijakan pemerintah mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19. Pernyataan Wiku ini merespons usulan sebagian kalangan yang meminta pemerintah mencabut aturan PPKM.

"PPKM merupakan kebijakan yang menjaga kita sebagai masyarakat apabila ke depannya terjadi kembali lonjakan kasus Covid-19," ujarnya dalam konferensi pers Perkembangan Penanganan Covid-19 di Indonesia yang diikuti secara daring di Jakarta, Kamis (22/9/2022).

Ia menyampaikan, saat ini situasi pandemi Covid-19 di Indonesia relatif stabil sejak Maret 2022 lalu akibat varian Omicron. "Sempat mengalami kenaikan di bulan Agustus namun angkanya tidak signifikan," katanya.

Menurut Wiku, saat ini Satgas Covid-19 sedang merancang peta jalan (roadmap) masa transisi menuju hidup berdampingan dengan Covid-19 yang akan diinformasikan lebih lanjut ke depannya. Secara terpisah, Epidemiolog dari Griffith University Australia, Dicky Budiman menyarankan kebijakan PPKM masih perlu diberlakukan agar masyarakat tidak abai terhadap protokol kesehatan.

"Dengan adanya status PPKM maka semua diingatkan bahwa status masih pandemi," ujar Dicky.

Menurutnya, PPKM terbukti efektif dalam mengendalikan kasus Covid-19 sekaligus mengejar capaian vaksinasi agar lebih tinggi. "Sehingga saya menyarankan PPKM dipertahankan tentu dengan level yang minimal," katanya.

Ia menilai, jika PPKM tidak lagi diberlakukan maka terbuka potensi risiko dimana masyarakat akan abai terhadap protokol kesehatan. "Sebetulnya PPKM bisa saja dicabut, itu kewenangan pemerintah. Tapi dampaknya bisa merugikan ketika masyarakat abai prokes dan vaksinasi," tuturnya.

Sumber: m.republika.co.id/berita/rimc4d409/wiku-sebut-ppkm-masih-diberlakukan-untuk-mengantisipasi-lonjakan-kasus-covid19

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> jakarta berita medantalkviral ppkm covid19

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalk
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk

Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk

Sumber: https://www.instagram.com/p/Ci1RP0zhIy-/

Comments

Leave a Reply