Mendagri: Enggak Ada Hepeng (uang), Pilkada Enggak Jalan Mendagri Tito Karnavian bicara

Video Viral

Video Viral : Mendagri: Enggak Ada Hepeng (uang), Pilkada Enggak Jalan

Mendagri Tito Karnavian bicara soal kesuksesan Pilkada 2024 tak lepas dari lancarnya anggaran yang disiapkan dan direalisasikan. Sebab, ini pertama kalinya dalam sejarah Pilkada dilakukan serentak di seluruh Indonesia.

Hal itu disampaikan Tito dalam Rapat Koordinasi Pilkada Serentak di Regale Convention Hall, Kota Medan, Sumut, Selasa (8/7).

“Ibarat [kata] orang Medan, enggak ada hepeng, [uang] enggak ada jalan. Hepeng, hepeng. Gini tuh kalau Korea lain lagi (gestur saranghaeyo),” kata Tito.

Dalam bahasa daerah Batak, hepeng adalah uang.

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian mengimbau pemerintah daerah (pemda) mulai provinsi hingga kabupaten/kota, untuk segera merealisasikan anggaran hibah untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. Di Sumatra Utara (Sumut), baru tiga pemda yang sudah merealisasikannya 100 persen.

Tito mengakui agak kesulitan meminta pemda merealisasikan anggaran hibah untuk Pilkada dari APBD. Terutama daerah dengan PAD yang masih kecil seperti Nias, dan daerah pemekaran baru yang hanya mengandalkan APBN.

“Kalau Pilkada, pengalaman saya APBD harus digedor satu-satu untuk memastikan uangnya jalan,” ujarnya.

Sementara itu Penjabat (Pj) Gubernur Sumut Agus Fatoni menyampaikan Pemprov Sumut telah merealisasikan 100 persen NPHD untuk Pilkada Serentak 2024.

Antara lain kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebesar Rp705 miliar, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) sebesar Rp223 miliar, Polri Rp49 miliar dan TNI sebesar Rp22 miliar.

Turut hadir Menteri Koordinator Polhukam Hadi Tjahjanto, Plt Ketua KPU Mochammad Afifuddin, Ketua Bawaslu Rahmat Bagja, Asops Kapolri Irjen Verdianto, Pangkogabwilhan Laksdya Agus Hariadi, Kepala BSSN Hinsa Siburian hingga sejumlah gubernur di Sumatera.

Siapa yang tak tau Hepeng?
Utk Berita & video Viral follow @medantalkviral

Sumber: kumparan

Mendagri: Enggak Ada Hepeng (uang), Pilkada Enggak Jalan

Mendagri Tito Karnavian bicara soal kesuksesan Pilkada 2024 tak lepas dari lancarnya anggaran yang disiapkan dan direalisasikan. Sebab, ini pertama kalinya dalam sejarah Pilkada dilakukan serentak di seluruh Indonesia.

Hal itu disampaikan Tito dalam Rapat Koordinasi Pilkada Serentak di Regale Convention Hall, Kota Medan, Sumut, Selasa (8/7).

“Ibarat [kata] orang Medan, enggak ada hepeng, [uang] enggak ada jalan. Hepeng, hepeng. Gini tuh kalau Korea lain lagi (gestur saranghaeyo),” kata Tito.

Dalam bahasa daerah Batak, hepeng adalah uang.

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian mengimbau pemerintah daerah (pemda) mulai provinsi hingga kabupaten/kota, untuk segera merealisasikan anggaran hibah untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. Di Sumatra Utara (Sumut), baru tiga pemda yang sudah merealisasikannya 100 persen. 

Tito mengakui agak kesulitan meminta pemda merealisasikan anggaran hibah untuk Pilkada dari APBD. Terutama daerah dengan PAD yang masih kecil seperti Nias, dan daerah pemekaran baru yang hanya mengandalkan APBN. 

“Kalau Pilkada, pengalaman saya APBD harus digedor satu-satu untuk memastikan uangnya jalan,” ujarnya.

Sementara itu Penjabat (Pj) Gubernur Sumut Agus Fatoni menyampaikan Pemprov Sumut telah merealisasikan 100 persen NPHD untuk Pilkada Serentak 2024.

Antara lain kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebesar Rp705 miliar, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) sebesar Rp223 miliar, Polri Rp49 miliar dan TNI sebesar Rp22 miliar.

Turut hadir Menteri Koordinator Polhukam Hadi Tjahjanto, Plt Ketua KPU Mochammad Afifuddin, Ketua Bawaslu Rahmat Bagja, Asops Kapolri Irjen Verdianto, Pangkogabwilhan Laksdya Agus Hariadi, Kepala BSSN Hinsa Siburian hingga sejumlah gubernur di Sumatera.

Siapa yang tak tau Hepeng?
Utk Berita & video Viral follow @medantalkviral 

Sumber: kumparan

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> berita viralvideo viral viralreels viralvideos videoviral viralindonesia hepeng uang pilkada politik medan titokarnavian

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @medantalkviral untuk video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan terkini, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by Webhosting Terjamin

Sumber: https://www.instagram.com/reel/C9PrlCOSbp0/