Medan Talk Berita:
Mudik Lebaran 2024, Masyarakat Bisa Titip Kendaraan di Kantor Polisi Terdekat
Selama periode mudik Lebaran 2024, masyarakat dapat menitipkan kendaraan bermotor dan rumah miliknya di kantor polisi terdekat mulai di Polsek, Polres hingga Polda.
“Silakan dari mulai tingkat Polsek, Polres, Polda sesuai dengan kapasitas penitipan kendaraan tentu akan diatur secara manajemennya,” ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko, Selasa (2/4/2024).
“Keamanan barang berharga, baik itu rumah kosong, kendaraan, atau yang lain-lain yang bersifat berharga, tentu akan dikoordinasikan,” lanjutnya.
Masyarakat yang hendak mudik diimbau melapor kepada pihak kepolisian agar wilayah perumahannya menjadi rute patroli.
Lebih lanjut, Trunoyudo berharap angka pencurian dapat ditekan selama momentum libur Lebaran tahun ini.
Di sisi lain, Kepolisian turut mendirikan 5.784 posko mudik di berbagai wilayah.
Rinciannya, posko pengamanan ada sebanyak 3.772 posko, posko pelayanan 1.532 posko serta posko terpadu sebanyak 480 posko.
“Ada 3 tipe pos, yaitu tipe pos pengamanan, kemudian pos pelayanan, kemudian ada pos terpadu,” ujar Trunoyudo.
Sumber : wartakota.com
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> medantalk berita mudik2024 titip Lebaran2024
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan baca halaman sponsors atau contact
Follow, browse update terkini di link ini:
Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalk
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by webhosting terjamin
Sumber: https://www.instagram.com/p/C5PW4PtvT1x/