Penelitian baru menunjukkan mengupil dapat meningkatkan risiko terkena penyakit Alzheimer dan demensia.

Penelitian baru menunjukkan mengupil dapat meningkatkan risiko terkena penyakit Alzheimer dan demensia. Bakteri yang menempel di jari bisa masuk ke saraf penciuman di rongga hidung dan berjalan hingga mencapai otak.

Proses tersebut penanda yang merupakan “tanda penyakit Alzheimer,” menurut para ilmuwan dari Universitas Griffith Australia.

Secara khusus, penelitian yang diterbitkan dalam Scientific Reports, mengamati bakteri Chlamydia pneumoniae, yaitu kuman penyebab infeksi pernapasan, termasuk pneumonia, yang menggunakan saraf penciuman sebagai ‘jalur invasi untuk menyerang sistem saraf pusat’.

Sel-sel di otak kemudian merespons serangan tersebut dengan menyimpan protein beta amiloid, ciri khas Alzheimer. “Kami adalah orang pertama yang menunjukkan bahwa Chlamydia pneumoniae dapat langsung naik ke hidung dan ke otak di mana ia dapat memicu patologi yang terlihat seperti penyakit Alzheimer,” ungkap Profesor James St. John, rekan penulis studi dan kepala Clem Jones Center for Neurobiology and Stem Cell Research, dikutip dari Liputan6.com, Rabu, 2 November 2022.

Penelitian dilakukan pada tikus. Meski begitu, St. John menyebut risiko itu juga bisa menimpa manusia. Para peneliti menyatakan, saraf penciuman berfungsi sebagai jalur singkat bagi bakteri untuk mencapai otak saat melewati penghalang antara darah dan otak.

Mereka berikutnya akan membuktikan hipotesis tersebut pada manusia. “Kita perlu melakukan penelitian ini pada manusia dan memastikan apakah jalur yang sama beroperasi dengan cara yang sama. Itu penelitian yang sudah diusulkan banyak orang, tapi belum selesai,” kata St. John.

St. John dan timnya mencatat bahwa hilangnya penciuman bisa menjadi tanda awal Alzheimer. Karena itu, ia menyarankan agar mereka yang berusia 60 tahun ke atas menjalani tes penciuman sebagai deteksi dini.

“Mengupil dan mencabut rambut hidung bukanlah ide yang baik. Kami tidak ingin Anda merusak bagian dalam hidung dengan mengupil atau mencabut rambutnya (karena akan merusak lapisan).”

Sumber: liputan6.com

Penelitian baru menunjukkan mengupil dapat meningkatkan risiko terkena penyakit Alzheimer dan demensia. Bakteri yang menempel di jari bisa masuk ke saraf penciuman di rongga hidung dan berjalan hingga mencapai otak.

Proses tersebut penanda yang merupakan "tanda penyakit Alzheimer," menurut para ilmuwan dari Universitas Griffith Australia. 

Secara khusus, penelitian yang diterbitkan dalam Scientific Reports, mengamati bakteri Chlamydia pneumoniae, yaitu kuman penyebab infeksi pernapasan, termasuk pneumonia, yang menggunakan saraf penciuman sebagai 'jalur invasi untuk menyerang sistem saraf pusat'.

Sel-sel di otak kemudian merespons serangan tersebut dengan menyimpan protein beta amiloid, ciri khas Alzheimer. "Kami adalah orang pertama yang menunjukkan bahwa Chlamydia pneumoniae dapat langsung naik ke hidung dan ke otak di mana ia dapat memicu patologi yang terlihat seperti penyakit Alzheimer," ungkap Profesor James St. John, rekan penulis studi dan kepala Clem Jones Center for Neurobiology and Stem Cell Research, dikutip dari Liputan6.com, Rabu, 2 November 2022.

Penelitian dilakukan pada tikus. Meski begitu, St. John menyebut risiko itu juga bisa menimpa manusia. Para peneliti menyatakan, saraf penciuman berfungsi sebagai jalur singkat bagi bakteri untuk mencapai otak saat melewati penghalang antara darah dan otak.

Mereka berikutnya akan membuktikan hipotesis tersebut pada manusia. "Kita perlu melakukan penelitian ini pada manusia dan memastikan apakah jalur yang sama beroperasi dengan cara yang sama. Itu penelitian yang sudah diusulkan banyak orang, tapi belum selesai," kata St. John. 

St. John dan timnya mencatat bahwa hilangnya penciuman bisa menjadi tanda awal Alzheimer. Karena itu, ia menyarankan agar mereka yang berusia 60 tahun ke atas menjalani tes penciuman sebagai deteksi dini.

"Mengupil dan mencabut rambut hidung bukanlah ide yang baik. Kami tidak ingin Anda merusak bagian dalam hidung dengan mengupil atau mencabut rambutnya (karena akan merusak lapisan)."

Sumber: liputan6.com

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> medan berita medantalkviral tips kesehatan mengupil

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk

Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk

Sumber: https://www.instagram.com/p/CkcXgNLBM34/