Pengamat Politik Unpad Soal Pilkada Sumut: Edy Rahmayadi Calon Kuat Lawan Bobby

MedanTalk ID:
Pengamat Politik Unpad Soal Pilkada Sumut: Edy Rahmayadi Calon Kuat Lawan Bobby Nasution, Peluang Ahok Kecil

Pengamat politik Universitas Padjadjaran (Unpad) Ari Ganjar Herdiansyah menyebut Edy Rahmayadi menjadi salah satu yang terdepan untuk meladeni Bobby Nasution dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Sumut 2024. Dia menilai Edy bisa menjadi kuda hitam walaupun tidak banyak dilirik partai politik.

“Bisa jadi Eddy yang tidak dilirik oleh sebagian besar partai politik justru menjadi kuda hitam selama dia dan koalisi partai politik pendukungnya mampu melunturkan Jokowi effect di Pilkada nanti,” kata Ari kepada Tempo ketika dihubungi pada Kamis, 18 Juli 2024.

Ari menilai Edy Rahmayadi menjadi salah satu tokoh yang paling berpeluang besar diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk menghadapi Bobby.

“Selain berpengalaman di pemerintahan tingkat provinsi, Edy juga lebih menguasai “medan pertempuran” Pilkada Sumut. Prestasi Bobby sebagai Wali Kota Medan sebenarnya biasa saja. Elektabilitasnya di bursa cagub sumut juga lebih ditentukan faktor Jokowi,” kata Kepala Pusat Studi Politik dan Demokrasi FISIP Unpad itu.

Ari menyebut kans Bobby juga lebih kuat karena sudah mendapatkan surat rekomendasi dari Gerindra dan Golkar. Kedua partai tersebut juga tergolong cepat memberikan tiket kepada Bobby, apalagi Bobby telah menjadi kader Gerindra.

Selain itu, menantu Jokowi itu juga telah mendulang dukungan dari sejumlah partai lainnya seperti Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Nasdem, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Belakangan menantu Jokowi itu juga disebut akan dipasangkan dengan Surya selaku Bupati Asahan.

Terkait kans keikutsertaan Ahok di Pilkada Sumut, Ari mengatakan eks Gubernur DKI Jakarta itu akan sulit di-plot dimana pun. Gaya komunikasi politik Ahok yg ‘liar’ bisa disebutnya bisa jadi kartu mati.

Sumber: Tempo
.

Pengamat Politik Unpad Soal Pilkada Sumut: Edy Rahmayadi Calon Kuat Lawan Bobby Nasution, Peluang Ahok Kecil

Pengamat politik Universitas Padjadjaran (Unpad) Ari Ganjar Herdiansyah menyebut Edy Rahmayadi menjadi salah satu yang terdepan untuk meladeni Bobby Nasution dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Sumut 2024. Dia menilai Edy bisa menjadi kuda hitam walaupun tidak banyak dilirik partai politik.

“Bisa jadi Eddy yang tidak dilirik oleh sebagian besar partai politik justru menjadi kuda hitam selama dia dan koalisi partai politik pendukungnya mampu melunturkan Jokowi effect di Pilkada nanti,” kata Ari kepada Tempo ketika dihubungi pada Kamis, 18 Juli 2024.

Ari menilai Edy Rahmayadi menjadi salah satu tokoh yang paling berpeluang besar diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk menghadapi Bobby.

“Selain berpengalaman di pemerintahan tingkat provinsi, Edy juga lebih menguasai "medan pertempuran" Pilkada Sumut. Prestasi Bobby sebagai Wali Kota Medan sebenarnya biasa saja. Elektabilitasnya di bursa cagub sumut juga lebih ditentukan faktor Jokowi,” kata Kepala Pusat Studi Politik dan Demokrasi FISIP Unpad itu.

Ari menyebut kans Bobby juga lebih kuat karena sudah mendapatkan surat rekomendasi dari Gerindra dan Golkar. Kedua partai tersebut juga tergolong cepat memberikan tiket kepada Bobby, apalagi Bobby telah menjadi kader Gerindra.

Selain itu, menantu Jokowi itu juga telah mendulang dukungan dari sejumlah partai lainnya seperti Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Nasdem, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Belakangan menantu Jokowi itu juga disebut akan dipasangkan dengan Surya selaku Bupati Asahan.

Terkait kans keikutsertaan Ahok di Pilkada Sumut, Ari mengatakan eks Gubernur DKI Jakarta itu akan sulit di-plot dimana pun. Gaya komunikasi politik Ahok yg 'liar' bisa disebutnya bisa jadi kartu mati.

Sumber: Tempo
.

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> EdyRahmayadi BobbyNasution Pilgubsu2024 Berita Viral

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan cek halaman sponsors atau contact

Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Anda juga bisa browse instagram kami di link:

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk

Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk

Sumber: https://www.instagram.com/p/C9mZcg4y8w-/

powered by webhosting terjamin