Medan Talk:
Pengemudi Kendaraan Listrik di Atas Kecepatan 35 Kilometer, Wajib Miliki SIM
Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri saat ini tengah menghitung kilowatt hour (Kwh) untuk kendaraan listrik. Hal ini dilakukan, untuk pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) bagi masyarakat yang menggunakan kendaraan listrik.
“(SIM kendaraan listrik) Kami sedang menghitung Kwh untuk listrik. Kecepatan di atas 35 Km perjam menggunakan listrik harus memiliki SIM peraturannya,” kata Dirregident Korlantas Polri Brigjen Yusri Yunus kepada wartawan, Kamis (26/1).
“Untuk menentukan ini 250-500, ke atas kami sedang koordinasi untuk menghitung Kwhnya,” sambungnya.
Menurutnya, kecepatan di atas 35 kilometer perjam ini sudah dianggap bisa lebih cepat atau ngebut di jalanan. Sehingga, mereka wajib memiliki SIM untuk mengendarai kendaraan listrik tersebut.
“Pertama hitung Kwh kita sedang duduk bersama ini kan barang baru kendaraan listrik. Kenapa 35? minimal dia 35 Km per jam, jadi bisa ngebut kendaraan listrik kayak sepeda bisa ngebut harus pake SIM,” jelasnya.
Selain itu, dengan sudah adanya kendaraan listrik. Pihaknya juga akan memperbarui keterangan yang ada pada Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).
“Memang ke depan akan gunakan kendaraan listrik semua. Kami dari kepolisian sudah bertindak cepat, STNK dan BPKB terbaru sudah ada Kwhnya di situ,” ungkapnya.
“Karena kami enggak mau kalah nanti. Kalau STNK yang lama itu belum ada cylinder atau bahan bakar listrik. Kami sedang itung dia punya kwh,” pungkasnya.
Sumber : merdeka.com
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> ev kendaraanlistrik berita korlantas medantalk sim
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan baca halaman sponsors atau contact
Follow, browse update terkini di link ini:
Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Sumber: https://www.instagram.com/p/Cn3vLiIPS5S/