Polda Sumut Periksa Mantan Bupati Batu Bara Terkait Dugaan Kecurangan Penerimaan PPPK

Berita Berita Medan Medan Medan Talk ID

MedanTalk ID:
Polda Sumut Periksa Mantan Bupati Batu Bara Terkait Dugaan Kecurangan Penerimaan PPPK

Penyidik Polda Sumatera Utara memeriksa Bupati Batu Bara periode 2018-2023, Zahir di Mapolda Sumut, Jumat (17/5/2024).

Zahir diperiksa sebagai saksi kasus dugaan kecurangan pada penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Batubara pada 2023.

Dalam kasus itu, adik dari Bupati Zahir bernama Faizal, telah ditetapkan polisi sebagai tersangka.

Kepala Subbidang Penerangan Masyarakat pada Bidang Humas Polda Sumut, AKBP Sonny W Siregar, membenarkan adanya pemeriksaan tersebut.

“Iya benar, tadi beliau (Zahir) sudah menjalani pemeriksaan. Terkait kasus PPPK itu lah,” kata AKBP Sonny.

Terkait materi pemeriksaan, kata Sonny, sepenuhnya menjadi kewenangan penyidik untuk menyampaikannya. Namun yang pasti sudah ada empat orang yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus itu sejak Februari 2024 lalu.

“Selain adik Bupati (Faizal) ada tiga pejabat di Dinas Pendidikan (Disdik) Batu Bara yang ditetapkan menjadi tersangka. Mereka adalah Kepala Dinas berinisial AH, Sekretariat Disdik DT dan seorang Kabid di Disdik Batu Bara.

Penyelidikan kasus ini berawal dari pengaduan masyarakat (dumas) ke Polisi. Dari Dumas itu, penyidik kemudian melakukan serangkaian penyelidikan hingga menetapkan sejumlah tersangka.

“Hasil gelar perkara dugaan Tindak Pidana Korupsi terkait perbuatan pemerasan atau penerimaan hadiah dalam rangka seleksi pengadaan PPPK jabatan fungsional guru di lingkungan Pemkab Batu Bara TA 2023, polisi menetapkan tersangka terhadap tiga pelaku yang memenuhi dua alat bukti sesuai Pasal 184 KUHAP,” kata Kepal Bidang Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi.

Setelah itu, penyidik terus melakukan penyidikan untuk mengungkap pelaku lainnya. Setelah itu, petugas kepolisian menetapkan adik mantan Bupati Batu Bara Zahir, Faizal sebagai tersangka.

“Tanggal 21 (Februari) Polda Sumut melakukan pemeriksaan sebagai tersangka terhadap Faizal, yakni wiraswasta atau adik kandung Bupati Batu Bara 2018-2023,” jelas Hadi,

Sumber: Okezone
.

Polda Sumut Periksa Mantan Bupati Batu Bara Terkait Dugaan Kecurangan Penerimaan PPPK

Penyidik Polda Sumatera Utara memeriksa Bupati Batu Bara periode 2018-2023, Zahir di Mapolda Sumut, Jumat (17/5/2024).

Zahir diperiksa sebagai saksi kasus dugaan kecurangan pada penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Batubara pada 2023.

Dalam kasus itu, adik dari Bupati Zahir bernama Faizal, telah ditetapkan polisi sebagai tersangka.

Kepala Subbidang Penerangan Masyarakat pada Bidang Humas Polda Sumut, AKBP Sonny W Siregar, membenarkan adanya pemeriksaan tersebut.

"Iya benar, tadi beliau (Zahir) sudah menjalani pemeriksaan. Terkait kasus PPPK itu lah," kata AKBP Sonny.

Terkait materi pemeriksaan, kata Sonny, sepenuhnya menjadi kewenangan penyidik untuk menyampaikannya. Namun yang pasti sudah ada empat orang yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus itu sejak Februari 2024 lalu.

"Selain adik Bupati (Faizal) ada tiga pejabat di Dinas Pendidikan (Disdik) Batu Bara yang ditetapkan menjadi tersangka. Mereka adalah Kepala Dinas berinisial AH, Sekretariat Disdik DT dan seorang Kabid di Disdik Batu Bara.

Penyelidikan kasus ini berawal dari pengaduan masyarakat (dumas) ke Polisi. Dari Dumas itu, penyidik kemudian melakukan serangkaian penyelidikan hingga menetapkan sejumlah tersangka.

"Hasil gelar perkara dugaan Tindak Pidana Korupsi terkait perbuatan pemerasan atau penerimaan hadiah dalam rangka seleksi pengadaan PPPK jabatan fungsional guru di lingkungan Pemkab Batu Bara TA 2023, polisi menetapkan tersangka terhadap tiga pelaku yang memenuhi dua alat bukti sesuai Pasal 184 KUHAP," kata Kepal Bidang Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi.

Setelah itu, penyidik terus melakukan penyidikan untuk mengungkap pelaku lainnya. Setelah itu, petugas kepolisian menetapkan adik mantan Bupati Batu Bara Zahir, Faizal sebagai tersangka.

"Tanggal 21 (Februari) Polda Sumut melakukan pemeriksaan sebagai tersangka terhadap Faizal, yakni wiraswasta atau adik kandung Bupati Batu Bara 2018-2023," jelas Hadi,

Sumber: Okezone
.

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> PoldaSumut BupatiBatubara Sumut Berita Viral

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan cek halaman sponsors atau contact

Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Anda juga bisa browse instagram kami di link:

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk

Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk

Sumber: https://www.instagram.com/p/C7HGuUsIujF/

powered by webhosting terjamin