Polsek Medan Baru mengungkap pencuri ban mobil yang viral hilang di Pasar

MedanTalk ID:
Polsek Medan Baru mengungkap pencuri ban mobil yang viral hilang di Pasar Petisah. Ternyata pelaku adalah sopir angkot.

Kapolsek Medan Baru Kompol Ginajar mengatakan pelaku bernama Marolap Bima Putra Situmorang (36), warga Kecamatan Medan Tuntungan. Aksi pelaku diketahui berdasarkan rekaman CCTV atau kamera pengawas.

“Pelaku ini merupakan seorang sopir angkot. Melalui rekaman CCTV diketahui pelaku beraksi dengan mengendarai mobil angkot 10 BK 1750 UE,” kata Ginanjar, Kamis (06/7/2023).

Polisi menangkap Marolap pada Selasa (4/7) sekitar pukul 20.30 WIB di Jalan Kapten Purba. Hasil interogasi, pelaku pun mengakui perbuatannya.

“Setelah mencuri, pelaku menjual satu ban mobil tersebut Rp 300.000 kepada tukang ban bermarga Gurning di Jalan Jamin Ginting. Sedangkan satu ban lagi terjatuh di Jalan Guru Patimpus,” ungkapnya.

“Pelaku mengaku uang itu dipakai untuk biaya setoran isi minyak dan sisa Rp 100.000 untuk biaya makan sehari-hari,” tutupnya.

Sebelumnya diberitakan, kasus pencurian ban mobil mulai marak terjadi di Kota Medan.

Dilihat detikSumut, Minggu (2/6), salah satu video viral menampilkan ada ban mobil yang hilang di sekitar Pasar Petisah, Kota Medan.

Dalam video itu terlihat ada mobil putih plat BK 1259 AAI sedang terpakir. Namun dua ban mobil bagian depan terlihat hilang.

“Pak polisi tolong dibantu, pak polisi. Petisah ini pak. Pagi-pagi sudah kehilangan ban, pak,” ucap seorang pria sembari mengambil video kondisi mobil tersebut.

“Uang parkir tidak pernah telat, uang jaga malam selalu bayar, ya pak. Uang SPSI pun bayar. Ngeri bah. Petisah ya pak,” sambungnya.

Sumber: detik.com

Polsek Medan Baru mengungkap pencuri ban mobil yang viral hilang di Pasar Petisah. Ternyata pelaku adalah sopir angkot.

Kapolsek Medan Baru Kompol Ginajar mengatakan pelaku bernama Marolap Bima Putra Situmorang (36), warga Kecamatan Medan Tuntungan. Aksi pelaku diketahui berdasarkan rekaman CCTV atau kamera pengawas.

"Pelaku ini merupakan seorang sopir angkot. Melalui rekaman CCTV diketahui pelaku beraksi dengan mengendarai mobil angkot 10 BK 1750 UE," kata Ginanjar, Kamis (06/7/2023).

Polisi menangkap Marolap pada Selasa (4/7) sekitar pukul 20.30 WIB di Jalan Kapten Purba. Hasil interogasi, pelaku pun mengakui perbuatannya.

"Setelah mencuri, pelaku menjual satu ban mobil tersebut Rp 300.000 kepada tukang ban bermarga Gurning di Jalan Jamin Ginting. Sedangkan satu ban lagi terjatuh di Jalan Guru Patimpus," ungkapnya.

"Pelaku mengaku uang itu dipakai untuk biaya setoran isi minyak dan sisa Rp 100.000 untuk biaya makan sehari-hari," tutupnya.

Sebelumnya diberitakan, kasus pencurian ban mobil mulai marak terjadi di Kota Medan.

Dilihat detikSumut, Minggu (2/6), salah satu video viral menampilkan ada ban mobil yang hilang di sekitar Pasar Petisah, Kota Medan.

Dalam video itu terlihat ada mobil putih plat BK 1259 AAI sedang terpakir. Namun dua ban mobil bagian depan terlihat hilang.

"Pak polisi tolong dibantu, pak polisi. Petisah ini pak. Pagi-pagi sudah kehilangan ban, pak," ucap seorang pria sembari mengambil video kondisi mobil tersebut.

"Uang parkir tidak pernah telat, uang jaga malam selalu bayar, ya pak. Uang SPSI pun bayar. Ngeri bah. Petisah ya pak," sambungnya.

Sumber: detik.com

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> medan berita medantalkid pencuriban

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan cek halaman sponsors atau contact

Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Anda juga bisa browse instagram kami di link:

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk

Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk

Sumber: https://www.instagram.com/p/CuWmptIBicR/