Berita Viral : Proses Hukum Kasus Ponpes Al Khoziny Berjalan, Saksi Mulai Diperiksa
Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur mulai memanggil saksi terkait penyelidikan kasus ambruknya musala Pondok Pesantren (Ponpes) Al Khoziny, Buduran, Sidoarjo. Langkah ini menjadi awal proses hukum setelah tahap identifikasi korban dinyatakan tuntas oleh tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Jatim.
“Perlu saya tegaskan kembali bahwa Polda Jawa Timur sejauh ini telah menyampaikan pernyataan dari Bapak Kapolda sendiri, bahwa proses hukum akan kami lakukan,” kata Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Jules Abraham Abast, Rabu, 8 Oktober 2025.
Menurut Jules, penyelidikan tengah berlangsung dan akan ditingkatkan ke tahap penyidikan setelah seluruh data dan keterangan saksi terkumpul. Salah satu saksi yang telah dimintai keterangan merupakan santri selamat, yang saat kejadian mengikuti salat Asar berjemaah di musala tersebut.
Pemanggilan para saksi dilakukan berdasarkan Laporan Polisi Nomor: LP/A/4/IX/2025/SPKT.UNITRESKRIM/POLSEK BUDURAN POLRESTA SIDOARJO/POLDA JAWA TIMUR tertanggal 29 September 2025, serta Surat Perintah Penyelidikan Nomor SP.Lidik/4579/X/RES.1.2./2025/Ditreskrimsus/Polda Jatim tertanggal 1 Oktober 2025.
Meski begitu, Jules belum berkenan berapa jumlah saksi yang sudah atau akan diperiksa. Tapi, dia memastikan proses hukum sedang berjalan.
“Proses hukum pasti kita lakukan, baik mulai penyelidikan hingga nanti naik ke penyidikan. Saat ini biarkan seluruh proses identifikasi korban dan pemeriksaan awal selesai dulu. Mudah-mudahan segera bisa kita lanjutkan ke tahap penegakan hukum,” kata Jules.
Sumber: Metro TV News
Utk Berita & video Viral follow @medantalkviral
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> ponpesalkhoziny hukum berita viral
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @medantalkviral untuk video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan terkini, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by Webhosting Terjamin
Sumber: https://www.instagram.com/p/DPiNGb4jFKd/