Medan Talk:
Ribuan Pria Jomlo Paruh Baya Korsel Meninggal Kesepian
Sekitar ribuan pria jomlo atau tanpa pasangan hidup dilaporkan mengalami kenyataan yang menyedihkan meninggal dalam keadaan kesepian di Korea Selatan.
Kebanyakan dari mereka merupakan para pria paruh baya yang meninggal tanpa pasangan dan sanak saudara, seperti dikutip dari CNN.
Beberapa dari mereka bahkan meninggal dalam keadaan jenazahnya baru bisa ditemukan setelah berhari-hari hingga berminggu-minggu setelah mengembuskan napas terakhir.
Di Korsel, mereka yang meninggal dalam keadaan kesepian bahkan memiliki istilah tersendiri saking banyaknya.
Pemerintah Korsel juga disebut kesulitan mengatasi fenomena tersebut lantaran populasi di negara itu lebih banyak orang tua dibandingkan anak-anak muda.
Aturan di Korsel juga mengenal mati kesepian ketika seorang meninggal sakit dalam kondisi seseorang terputus hubungannya dari keluarga atau kerabat mereka.
Kenyataan ini sudah menjadi perhatian secara nasional di Korsel karena jumlahnya meningkat setiap tahun.
Sejumlah penyebabnya pun beragam termasuk krisis demografis di negara itu. Kesenjangan kesejahteraan sosial, kemiskinan, dan isolasi sosial juga menjadi penyebab fenomena ribuan pria meninggal kesepian.
Jumlah pria yang meninggal dalam keadaan sendiri juga makin menjadi-jadi selama pandemi Covid-19. Tahun lalu, Korsel mencatat sekitar 3.378 kematian orang-orang yang kesepian.
Angka itu jauh lebih banyak dibandingkan pada 2017 yang tercatat 2.142 kematian, berdasarkan laporan dari otoritas Korsel.
Pemerintah Korsel tentu bukan tanpa upaya menekan angka kematian itu. Mereka telah memberlakukan program pemerintah Pencegahan Meninggal Kesepian pada 2021.
Pada 2022 ini, angka pria yang meninggal kesepian mencapai 5,3 kali dibandingkan wanita pada 2021. Rata-rata itu lebih tinggi dibandingkan tahun lalu.
Sekitar 60 persen pria berusia 50 hingga 60 tahun meninggal kesepian tahun lalu. Hanya enam hingga delapan persen pria usia 20-30 tahun yang meninggal dalam keadaan kesepian.
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> International berita KoreaSelatan Korsel MedanTalk
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan baca halaman sponsors atau contact
Follow, browse update terkini di link ini:
Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Sumber: https://www.instagram.com/p/CmbOn4ouWof/