Riset Buktikan Pengemudi Mobil Mewah Cenderung Arogan di Jalan
.
Sebuah penelitian psikologi yang diterbitkan di jurnal PNAS pada 2012 mengungkapkan bahwa individu kelas atas (upper-class) memiliki kecenderungan lebih untuk berbuat sesuatu yang tidak etis dibanding individu kelas bawah (lower-class). Ada beberapa studi yang dijalankan paralel di penelitian ini, salah satunya adalah bagaimana individu kelas atas tersebut berperilaku di atas mobil.
Diamati bahwa pengendara dengan mobil mewah cenderung memotong antrean sebelum persimpangan, ketimbang menunggu gilirannya. Selain itu, hasil riset juga menyebut pengemudi kalangan kelas atas ini cenderung memotong jalan pejalan kaki yang mencoba menyeberang persimpangan.
Di penelitian yang berbeda, Jan-Erik Lönnqvist, Profesor Psikologi Universitas Helsinki, mengamati bahwa pengemudi mobil mewah cenderung egois, mengabaikan hak pejalan kaki, dan lebih mungkin untuk melanggar peraturan lalu lintas.
Studi yang dilakukan Lönnqvist menyurvei hampir 2000 pemilik mobil di Finlandia. Pemilik mobil tersebut ditanya mulai dari merk mobil, kebiasaan mengemudi dan total kekayaan. Kemudian studi dilanjutkan dengan penilaian kepribadian menggunakan five-factor model.
Five-factor model ini menggunakan lima kategori sifat kepribadian, yaitu keterbukaan, kecenderungan kepada emosi negative (neuroticism), kesadaran, keramahan, dan ekstraversi.
Penelitian ini menghasilkan kesimpulan bahwa individu yang mengemudi secara agresif, arogan, dan sering melanggar aturan lalu lintas sering berasal dari kalangan dengan mobil mewah.
Perilaku ini dijelaskan dengan kepemilikan mobil mewah sebagai status sosial yang tinggi. Hal ini secara langsung berkaitan dengan kepribadian egois dan sentris, khususnya di kalangan pria.
Profesor Lönnqvist berkata bahwa kecenderungan ini tidak terlalu menonjol di antara pemilik mobil mewah kalangan wanita. Dia berasumsi bahwa wanita tidak terlalu melihat mobil sebagai simbol status.
Sumber : kumparan.com
#Medan #Berita #Mobil #Mewah #MedanTalk
NB: Berita & Cerita Medan terkini, silakan browse menu HARI INI diatas
Untuk Berita khusus lainnya Add Channel Telegram @MedanTalk
Buat yang mau berbagi join Forum Telegram kami cari Medan Talk Forum di Telegram
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalk
follow instagram @MedanTalk dan @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => Medan Berita Mobil Mewah MedanTalk