Terlanjur Nyaman, 66 Persen Karyawan Indonesia Ogah WFO Dikatakan sebanyak 66% pekerja

Terlanjur Nyaman, 66 Persen Karyawan Indonesia Ogah WFO

Dikatakan sebanyak 66% pekerja di Indonesia lebih mempertimbangkan untuk beralih ke kerja remote atau hybrid. Mereka berpedapat bahwa pekerjaan yang fleksibel bukan berarti harus selalu standby.

“Dua tahun terakhir telah mengubah cara kita memaknai pekerjaan dalam kehidupan secara signifikan,” ujar Wahjudi Purnama, Modern Work & Security Business Group Lead Microsoft Indonesia, Selasa (24/5/2022).

“Maka dari itu, tantangan bagi setiap organisasi adalah untuk bisa memenuhi ekspektasi para karyawan, sambil menyeimbangkannya dengan pencapaian bisnis di tengah kondisi ekonomi yang tidak menentu,” tambahnya.

Menurut survei yang dilakukan Microsoft kepada 31.000 peserta di 31 negara termasuk Indonesia, saat ini para karyawan memiliki pandangan baru terhadap apa yang dianggap ‘worth it.

Berdasarkan survei, sebanyak 48% karyawan di Indonesia mengatakan mereka cenderung lebih memprioritaskan kesehatan dan wellbeing dibandingkan pekerjaan, daripada sebelum pandemi.

Pemimpin perlu membuat kantor terasa ‘worth to commute’. Sebanyak 41% karyawan hybrid di Indonesia mengatakan tantangan terbesar mereka adalah mengetahui kapan dan mengapa mereka harus datang ke kantor.

Sementara hanya 40% pemimpin telah membuat kesepakatan tim untuk mendefinisikan norma-norma baru ini.

Di sisi lain, sebanyak 62% karyawan di Indonesia terbuka untuk menggunakan ruang imersif digital sebagai sarana meeting, lebih tinggi dibandingkan data global yang ada di angka 52%.

Membangun kembali social capital terlihat berbeda di dunia hybrid. Sebanyak 49% pemimpin di Indonesia mengatakan membangun hubungan adalah tantangan terbesar dalam era kerja hybrid.

Selain itu, 65% pekerja pandemi di Indonesia sedang mempertimbangkan untuk berganti perusahaan pada tahun depan, dibandingkan 56% secara global.

Untuk mendukung dan meningkatkan pengalaman kerja secara hybrid, Microsoft memiliki berbagai inovasi produk seperti Microsoft Teams, yang telah digunakan oleh lebih dari 270 juta pengguna untuk kerja hybrid, Microsoft 365, dan Windows 11.

Sumber : https://www.idxchannel.com
#Medan #Berita #WFO #MedanTalk

Terlanjur Nyaman, 66 Persen Karyawan Indonesia Ogah WFO

Dikatakan sebanyak 66% pekerja di Indonesia lebih mempertimbangkan untuk beralih ke kerja remote atau hybrid. Mereka berpedapat bahwa pekerjaan yang fleksibel bukan berarti harus selalu standby.

"Dua tahun terakhir telah mengubah cara kita memaknai pekerjaan dalam kehidupan secara signifikan," ujar Wahjudi Purnama, Modern Work & Security Business Group Lead Microsoft Indonesia, Selasa (24/5/2022).

"Maka dari itu, tantangan bagi setiap organisasi adalah untuk bisa memenuhi ekspektasi para karyawan, sambil menyeimbangkannya dengan pencapaian bisnis di tengah kondisi ekonomi yang tidak menentu,” tambahnya.

Menurut survei yang dilakukan Microsoft kepada 31.000 peserta di 31 negara termasuk Indonesia, saat ini para karyawan memiliki pandangan baru terhadap apa yang dianggap ‘worth it.

Berdasarkan survei, sebanyak 48% karyawan di Indonesia mengatakan mereka cenderung lebih memprioritaskan kesehatan dan wellbeing dibandingkan pekerjaan, daripada sebelum pandemi.

Pemimpin perlu membuat kantor terasa ‘worth to commute’. Sebanyak 41% karyawan hybrid di Indonesia mengatakan tantangan terbesar mereka adalah mengetahui kapan dan mengapa mereka harus datang ke kantor.

Sementara hanya 40% pemimpin telah membuat kesepakatan tim untuk mendefinisikan norma-norma baru ini.

Di sisi lain, sebanyak 62% karyawan di Indonesia terbuka untuk menggunakan ruang imersif digital sebagai sarana meeting, lebih tinggi dibandingkan data global yang ada di angka 52%.

Membangun kembali social capital terlihat berbeda di dunia hybrid. Sebanyak 49% pemimpin di Indonesia mengatakan membangun hubungan adalah tantangan terbesar dalam era kerja hybrid.

Selain itu, 65% pekerja pandemi di Indonesia sedang mempertimbangkan untuk berganti perusahaan pada tahun depan, dibandingkan 56% secara global.

Untuk mendukung dan meningkatkan pengalaman kerja secara hybrid, Microsoft memiliki berbagai inovasi produk seperti Microsoft Teams, yang telah digunakan oleh lebih dari 270 juta pengguna untuk kerja hybrid, Microsoft 365, dan Windows 11.

Sumber : https://www.idxchannel.com

NB: Berita & Cerita Medan terkini, silakan browse menu HARI INI diatas
Untuk Berita khusus lainnya Add Channel Telegram @MedanTalk
Buat yang mau berbagi join Forum Telegram kami cari Medan Talk Forum di Telegram

Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalk
follow instagram @MedanTalk dan @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => Medan Berita WFO MedanTalk