UI Putuskan Bahlil Perbaiki Disertasi Universitas Indonesia (UI) mengumumkan keputusan terkait nasib

Berita Viral: UI Putuskan Bahlil Perbaiki Disertasi

Universitas Indonesia (UI) mengumumkan keputusan terkait nasib disertasi doktoral dan gelar doktor yang diberikan kepada Menteri ESDM Bahlil Lahadalia dan pihak terkait.

Bagi Bahlil, dia yang sebelumnya gelar doktor telah ditangguhkan, diminta untuk memperbaiki disertasi.

“Memutuskan untuk melakukan pembinaan kepada promotor, kopromotor, direktur, kaprodi,dan mahasiswa terkait sesuai tingkat pelanggaran, proporsional,” ujar Rektor UI Prof Heri Hermansyah dalam konferensi pers di kampus UI Salemba, Jakarta Pusat, Jumat (7/2) siang.

Selain itu, sambungnya, pembinaan yang diberikan itu berbeda-beda bagi Bahlil dan para pihak terkait.

“Pembinaan ini dilakukan mulai dari penundaan kenaikan pangkat untuk jangka waktu tertentu, permintaan maaf ke sivitas akademik UI,” kata Heri.

Heri mengatakan keputusan itu diambil setelah melalui proses panjang dan penuh ketelitian. Dia mengatakan empat organ UI telah duduk bersama pada 4 Maret lalu dengan memertimbangkan laporan Senat, Dewan Guru Besar, hingga Badan Penjaminan Mutu Akademik UI.

Dia mengatakan keputusan yang diambil bersifat kolegial empat organ UI.

Hadir dalam konferensi pers itu Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) UI Yahya Cholil Staquf, Ketua Dewan Guru Besar UI Harkristuti Harkrisnowo, dan Ketua Senat Akademik UI Prof Budi Wiweko.

Bahlil sebelumnya dinyatakan lulus dari program doktor di Sekolah Kajian Stratejik dan Global (SKSG) pada 16 Oktober 2024 lalu.

Dalam penjelasan lanjutan, Humas UI Prof Arie Afriansyah mengatakan bagi Bahlil akan diminta melakukan perbaikan disertasinya.

“Terkait mahasiswa sebagaimana disampaikan rektor, dimintakan perbaikan disertasi sesuai isi substansi promotor dan kopromotor,” kata Arie di lokasi.

Sumber: CNN Indonesia

UI Putuskan Bahlil Perbaiki Disertasi

Universitas Indonesia (UI) mengumumkan keputusan terkait nasib disertasi doktoral dan gelar doktor yang diberikan kepada Menteri ESDM Bahlil Lahadalia dan pihak terkait.

Bagi Bahlil, dia yang sebelumnya gelar doktor telah ditangguhkan, diminta untuk memperbaiki disertasi.

"Memutuskan untuk melakukan pembinaan kepada promotor, kopromotor, direktur, kaprodi,dan mahasiswa terkait sesuai tingkat pelanggaran, proporsional," ujar Rektor UI Prof Heri Hermansyah dalam konferensi pers di kampus UI Salemba,  Jakarta Pusat, Jumat (7/2) siang.

Selain itu, sambungnya, pembinaan yang diberikan itu berbeda-beda bagi Bahlil dan para pihak terkait.

"Pembinaan ini dilakukan mulai dari penundaan kenaikan pangkat untuk jangka waktu tertentu, permintaan maaf ke sivitas akademik UI," kata Heri.

Heri mengatakan keputusan itu diambil setelah melalui proses panjang dan penuh ketelitian. Dia mengatakan empat organ UI telah duduk bersama pada 4 Maret lalu dengan memertimbangkan laporan Senat, Dewan Guru Besar, hingga Badan Penjaminan Mutu Akademik UI.

Dia mengatakan keputusan yang diambil bersifat kolegial empat organ UI.

Hadir dalam konferensi pers itu Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) UI Yahya Cholil Staquf, Ketua Dewan Guru Besar UI Harkristuti Harkrisnowo, dan Ketua Senat Akademik UI Prof Budi Wiweko.

Bahlil sebelumnya dinyatakan lulus dari program doktor di Sekolah Kajian Stratejik dan Global (SKSG) pada 16 Oktober 2024 lalu.

Dalam penjelasan lanjutan, Humas UI Prof Arie Afriansyah mengatakan bagi Bahlil akan diminta melakukan perbaikan disertasinya.

"Terkait mahasiswa sebagaimana disampaikan rektor, dimintakan perbaikan disertasi sesuai isi substansi promotor dan kopromotor," kata Arie di lokasi.

Sumber: CNN Indonesia

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> UI Disertasi Bahlil Berita Viral

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @medantalkviral untuk video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan terkini, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by Webhosting Terjamin

Sumber: https://www.instagram.com/p/DG5gtUdJrnb/