Video wanita berinisial LSJ memarahi siswi SMK yang magang di toko KDS

MedanTalk Viral:
Video wanita berinisial LSJ memarahi siswi SMK yang magang di toko KDS Probolinggo viral. Sikap itu, katanya lantaran merasa diremehkan oleh perlakuan siswi tersebut.

“Aku loh ini pesan (sambil menunjukkan barang belanjaannya), tidak mungkin saya batalin, kamu pikir saya tidak bisa membayar belanjaan segini. Puluhan juta akan saya bayar, apalagi hanya segini,” kata LSJ.

Video di akun TikTok LSJ yang memiliki 944 ribu pengikut itu telah dihapus pada 31 Agustus 2023, namun sekarang ini, Selasa (5/9), viral lagi.

Wakapolres Probolinggo, Kompol Nur Halim, mengatakan LSJ merupakan istri seorang polisi di Polres Probolinggo.

“Benar, dia (LSJ) adalah istri dari anggota kami yang bertugas di wilayah hukum Polres. Sudah kami panggil, dan kami pertemukan dengan guru siswa yang magang di KDS Probolinggo itu dan sepakat si LSJ ini menghapus videonya dan membuat video permintaan maaf,” kata Halim, Senin (4/9).

“Alasan yang bersangkutan hingga membuat video tersebut kepada kami karena saat itu sedang emosi. Dari pemanggilan ini, istri anggota kami ini bersedia meminta maaf baik kepada korban dan juga pihak swalayan,” kata Halim.

Pihak SMK 1 Kota Probolinggo—tempat siswi tersebut bersekolah—menyatakan siswi itu sudah menjalankan tugasnya sesuai dengan SOP.

“SOP di KDS, karyawan wajib menyampaikan kepada customer bahwa barang belanjaan itu dibatalkan melalui kasir, tapi beliau salah paham tidak terima,” kata Humas SMK 1 Kota Probolinggo Yuni Hidayati, Senin (4/9).

“Kecemasan pasti terjadi, dia (siswi) tetap merasa bersalah walaupun posisinya benar. Akhirnya kita putuskan untuk melaporkan ke PPA Polres Probolinggo,” kata Yani.

Terkait pelaporan itu, Wakapolres Probolinggo Kompol Nur Halim mempersilakannya. “Kalau memang hasil kajian kami ada unsur tindak pidananya, ya akan kita proses juga nantinya,” katanya.

Sumber: kumparan.com

Video wanita berinisial LSJ memarahi siswi SMK yang magang di toko KDS Probolinggo viral. Sikap itu, katanya lantaran merasa diremehkan oleh perlakuan siswi tersebut.

"Aku loh ini pesan (sambil menunjukkan barang belanjaannya), tidak mungkin saya batalin, kamu pikir saya tidak bisa membayar belanjaan segini. Puluhan juta akan saya bayar, apalagi hanya segini," kata LSJ.

Video di akun TikTok LSJ yang memiliki 944 ribu pengikut itu telah dihapus pada 31 Agustus 2023, namun sekarang ini, Selasa (5/9), viral lagi.

Wakapolres Probolinggo, Kompol Nur Halim, mengatakan LSJ merupakan istri seorang polisi di Polres Probolinggo.

"Benar, dia (LSJ) adalah istri dari anggota kami yang bertugas di wilayah hukum Polres. Sudah kami panggil, dan kami pertemukan dengan guru siswa yang magang di KDS Probolinggo itu dan sepakat si LSJ ini menghapus videonya dan membuat video permintaan maaf," kata Halim, Senin (4/9).

"Alasan yang bersangkutan hingga membuat video tersebut kepada kami karena saat itu sedang emosi. Dari pemanggilan ini, istri anggota kami ini bersedia meminta maaf baik kepada korban dan juga pihak swalayan," kata Halim.

Pihak SMK 1 Kota Probolinggo—tempat siswi tersebut bersekolah—menyatakan siswi itu sudah menjalankan tugasnya sesuai dengan SOP.

"SOP di KDS, karyawan wajib menyampaikan kepada customer bahwa barang belanjaan itu dibatalkan melalui kasir, tapi beliau salah paham tidak terima," kata Humas SMK 1 Kota Probolinggo Yuni Hidayati, Senin (4/9).

"Kecemasan pasti terjadi, dia (siswi) tetap merasa bersalah walaupun posisinya benar. Akhirnya kita putuskan untuk melaporkan ke PPA Polres Probolinggo," kata Yani.

Terkait pelaporan itu, Wakapolres Probolinggo Kompol Nur Halim mempersilakannya. "Kalau memang hasil kajian kami ada unsur tindak pidananya, ya akan kita proses juga nantinya," katanya.

Sumber: kumparan.com

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> Probolinggo berita medantalkviral istripolisi

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan cek halaman sponsors atau contact

Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Anda juga bisa browse instagram kami di link:

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk

Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk

Sumber: https://www.instagram.com/p/Cw1Xu3Bh6rd/

powered by webhosting terjamin