Berita Medan Talk : Wakil Presiden Ke-9 Hamzah Haz Meninggal Dunia
Wakil Presiden ke-9 Hamzah Haz, meninggal dunia di usia 84 tahun. Hamzah Haz meninggal dunia di kediamannya di Tegalan, Kelurahan Palmeriam, Matraman, Jakarta Timur hari Rabu pada pukul 9.30 dan akan dikebumikan di pemakaman keluarga Cisarua Bogor.
“Benar, telah wafat Bapak Dr Hamzah Haz, pagi ini jam 09.30 di kediaman Tegalan,” ujar Sekjen PPP Arwani Thomafi saat dimintai konfirmasi.
“Jenazah akan dimakamkan di komplek pemakaman keluarga di Cisarua Bogor siang nanti setelah solat zuhur,” ujar Arwani.
Hamzah Haz merupakan Wakil Presiden yang mendampingi Megawati Soekarnoputri selaku Presiden ke-5. Menjabat sebagai Wakil Presiden sejak 26 Juli 2001 hingga 20 Oktober 2004.
Beliau juga pernah menjabat sebagai Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) periode 1998-2007.
Hamzah Haz juga pernah menjabat sebagai Menteri Investasi pada era Presiden BJ Habibie. Hamzah Haz juga pernah menjadi Wakil Ketua DPR RI serta Menko Kesra era Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur).
Lahir di Ketapang, Kalimantan Barat, pada 15 Februari 1940, Hamzah Haz dikenal sudah aktif berorganisasi sejak mudanya.
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> HamzahHaz nasional medantalk berita
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @medantalk untuk berita yang di ceritakan di Medan terkini yang tidak diposting ke web
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan terkini, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by Webhosting Terjamin
Sumber: https://www.instagram.com/p/C9y-H2jS9Re/