Cerita Medan Talk : Bahaya tidur lagi setelah sahur, No 4 ternyata paling berbahaya.
Tidur setelah sahur ternyata bisa memicu sejumlah
gangguan yang tidak hanya merusak kualitas tidur
tetapi juga berisiko membahayakan kesehatan
tubuh.
1. Sembelit
Normalnya tubuh butuh waktu 2 jam untuk
mencerna makanan sehingga lambung menjadi
kosong. Sisa makanan akan berpindah ke usus
untuk dipadatkan menjadi feses.
Namun, tidur setelah sahur akan melambatkan
proses pencernaan sehingga makanan akan
terlalu lama dalam perut. Dilanjutkan, timbunan
makanan dalam perut yang tidak kunjung dicerna
bisa menyebabkan gangguan pencernaan seperti
sembelit.
2. Risiko Obesitas
Sebuah penelitian melaporkan bahwa kebiasaan
tidur langsung setelah sahur oleh orang
keturunan keluarga yang obesitas dapat
meningkatkan risiko kegemukan (obesitas) hingga
dua kali lipat.
Hal ini dikarenakan makanan yang masuk ke
lambung tidak langsung dicerna oleh lambung
saat kamu sedang tidur. Kalori dari makanan
tersebut justru akan disimpan dalam bentuk
lemak.
3. Gastroesophageal Reflux Disease (GERD)
Bahaya tidur setelah sahur juga membuat jumlah
asam lambung yang dihasilkan menjadi terlalu
banyak. Selain menyebabkan masalah asam
lambung naik (heartburn), kondisi tersebut bisa
berkembang menjadi GERD (gastroesophageal
reflux disease) atau refluks asam lambung.
GERD merupakan kelanjutan dari asam lambung
naik yang sering terjadi setidaknya lebih dari dua
kali per minggu. Penyakit ini terjadi karena klep
pemisah antara lambung dan tenggorokan tidak
menutup sempurna sehingga memungkinkan
asam lambung mengalir balik hingga ke
kerongkongan.
Asam lambung dapat melukai tenggorokan dan
menyebabkan berbagai gejala, seperti mulut
pahit, mual dll.
4. Stroke
Tidur setelah makan mempersulit sistem
pencernaan kamu untuk mencerna makanan.
Artinya perut membutuhkan lebih banyak asupan
darah untuk memperlancar kerjanya.
Padahal, otak juga tetap membutuhkan asupan
darah yang stabil meski kita sedang tidur.
Pasokan darah yang terkonsentrasi ke perut ini
membuat otak kekurangan oksigen. Dalam jangka
panjang, jika kebiasaan ini terus berlanjut, otak
bisa mengalami stroke.
Gimana Menurut kamu?
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> Medan Cerita Sahur MedanTalk
Silakan cek cerita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @medantalk untuk berita yang di ceritakan di Medan terkini yang tidak diposting ke web
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan terkini, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by Webhosting Terjamin
Sumber: https://www.instagram.com/p/DHaKqjByCPc/