Heboh Mata Kanannya Tertutup Sendiri Saat Konser, Ini Klarifikasi Katy Perry
Katy Perry sempat menjadi perbincangan hangat di media sosial. Hal ini terkait beredarnya video yang menunjukkan mata sebelah kanannya yang beberapa kali sempat tertutup sendiri.
Kejadian tersebut terjadi saat Katy Perry tampil di Las Vegas, Amerika Serikat, belum lama ini.
Dalam video yang beredar di media sosial, pelantun Roar itu tampak kesulitan membuka mata kanannya. Bahkan, Katy Perry sampai beberapa kali terlihat menekan bagian pelipisnya agar mata kanannya dapat terbuka. Hal ini membuat banyak penggemarnya takut Perry mengalami Ramsay Hunt Syndrome seperti yang dialami Justin Bieber.
Katy Perry akhirnya memberikan klarifikasinya melalui unggahan di akun Instagramnya. Dalam unggahannya, Katy Perry membagikan ulang video yang memperlihatkan mata sebelah kanannya yang tiba-tiba tertutup sendiri.
“POV: ketika kamu melihat jadwal PLAY date 2023,” tulis Katy Perry dalam videonya tersebut.
Sementara itu, dalam keterangannya, penyanyi 38 tahun itu membeberkan bahwa kejadian tersebut merupakan bagian dari promosi pertunjukan Katy Perry yang rencananya akan dilaksanakan di Las Vegas pada tahun 2023.
Sumber: kumparan
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> berita dunia internasional katyperry celebrity
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com
Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Sumber: https://www.instagram.com/reel/CkauUa0LEmY/