Pangkalan Gas di Deli Serdang Terbakar, 13 Orang Terluka Kebakaran melanda pangkalan

Berita Berita Medan Medan Medan Talk ID

MedanTalk ID:
Pangkalan Gas di Deli Serdang Terbakar, 13 Orang Terluka

Kebakaran melanda pangkalan gas di Desa Sei Rotan, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Kamis (23/5/2024) malam.

Akibat insiden ini, 13 orang yang berada di sekitar lokasi kejadian mengalami luka bakar.

Kepala Polrestabes Medan, Teddy John Sahala Marbun mengatakan peristiwa yang terjadi sekitar pukul 21.30 WIB itu, diawali dengan tiga ledakan yang keras.

“Terjadi ledakan gas, di mana asal usul ledakan adalah di pangkalan gas, sudah kami police line, di dalam ada beberapa karyawan, ledakan itu diketahui beberapa saksi,” ujar Teddy dalam keteranganya, Jumat (24/5/2024).

Kata Teddy, ledakan keras lalu berlanjut dengan suara ledakan yang lain. Akibat insiden ini 13 orang yang berada di dalam maupun sekitar pangkalan gas mengalami luka bakar.

“Ledakan ini mengakibatkan 13 korban, dua luka bakar sampai 90 persen yang sudah dirawat di Rumah Sakit Haji dan 11 lagi dirawat di RS Mitra Medika,” ujar Teddy.

Namun Teddy belum merinci identitas korban, penyidik juga masih mendalami penyebab pasti ledakan tersebut.

Selain itu, polisi juga telah bekerja sama dengan tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Sumut.

“Sementara itu untuk pemilik (pangkalan gas) nanti akan kami periksa, seperti apa usahanya yang dijalankan ini.”

“Kalau kami lihat ini seharusnya pangkalan itu tempat jualan, tapi itu kami lihat ini ada gudang, bila perlu akan kami dalami apa yang mereka jalankan,” ungkap Teddy.

Sementara itu, Kasi Pengendali Operasi Komunikasi Pemadaman Dinas Kebakaran Deli Serdang, Donny mengatakan, kebakaran terjadi pukul 22.00 WIB, dan hanya menghanguskan tempat pangkalan gas saja,

“Hanya satu rumah saja, belum sempat merembet,” ujar Donny.

Menurut Donny, timnya menurunkan tiga kendaraan pemadam untuk menjinakkan api yang barum padam pada pukul 23.40 WIB.

Sumber: Kompas

Pangkalan Gas di Deli Serdang Terbakar, 13 Orang Terluka

Kebakaran melanda pangkalan gas di Desa Sei Rotan, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Kamis (23/5/2024) malam.

Akibat insiden ini, 13 orang yang berada di sekitar lokasi kejadian mengalami luka bakar. 

Kepala Polrestabes Medan, Teddy John Sahala Marbun mengatakan peristiwa yang terjadi sekitar pukul 21.30 WIB itu, diawali dengan tiga ledakan yang keras.

"Terjadi ledakan gas, di mana asal usul ledakan adalah di pangkalan gas, sudah kami police line, di dalam ada beberapa karyawan, ledakan itu diketahui beberapa saksi," ujar Teddy dalam keteranganya, Jumat (24/5/2024).

Kata Teddy, ledakan keras lalu berlanjut dengan suara ledakan yang lain. Akibat insiden ini 13 orang yang berada di dalam maupun sekitar pangkalan gas mengalami luka bakar.

"Ledakan ini mengakibatkan 13 korban, dua luka bakar sampai 90 persen yang sudah dirawat di Rumah Sakit Haji dan 11 lagi dirawat di RS Mitra Medika," ujar Teddy.

Namun Teddy belum merinci identitas korban, penyidik juga masih mendalami penyebab pasti ledakan tersebut.

Selain itu, polisi juga telah bekerja sama dengan tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Sumut.

"Sementara itu untuk pemilik (pangkalan gas) nanti akan kami periksa, seperti apa usahanya yang dijalankan ini."

"Kalau kami lihat ini seharusnya pangkalan itu tempat jualan, tapi itu kami lihat ini ada gudang, bila perlu akan kami dalami apa yang mereka jalankan," ungkap Teddy.

Sementara itu, Kasi Pengendali Operasi Komunikasi Pemadaman Dinas Kebakaran Deli Serdang, Donny mengatakan, kebakaran terjadi pukul 22.00 WIB, dan hanya menghanguskan tempat pangkalan gas saja,

"Hanya satu rumah saja, belum sempat merembet," ujar Donny.

Menurut Donny, timnya menurunkan tiga kendaraan pemadam untuk menjinakkan api yang barum padam pada pukul 23.40 WIB.

Sumber: Kompas

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> PangkalanGas Kebakaran Deliserdang Berita Viral

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan cek halaman sponsors atau contact

Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Anda juga bisa browse instagram kami di link:

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk

Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk

Sumber: https://www.instagram.com/p/C7ZGdABMmrd/

powered by webhosting terjamin