Warga di Medan Tertipu Ratusan Juta saat Beli Rumah Via FB, Polisi

Berita Berita Medan Medan Medan Talk ID

MedanTalk ID:
Warga di Medan Tertipu Ratusan Juta saat Beli Rumah Via FB, Polisi Selidiki

Veronica Simatupang, warga Kota Medan menjadi korban diduga penipuan oleh seorang warga yang menawarkan penjualan rumah seharga ratusan juta melalui akun media sosial. Atas kejadian itu, polisi pun melakukan penyelidikan.

Vero menjelaskan, mulanya ia berkomunikasi dengan pelaku berinisial S melalui market place di akun Facebook pada Oktober 2023. Pelaku menawarkan rumah sekitar Rp 280 juta di Jalan Coklat, Kelurahan Paya Pasir, Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan.

“Selanjutnya, suami saya berkomunikasi melalui WA, survey lokasi bersama dia, dan nego harga lah dealnya jadi Rp 260 juta,” kata Vero kepada detikSumut, Senin (8/4/2024).

S menyampaikan rumah itu atas namanya dengan menunjukkan fotocopy sertifikat kepemilikan. Sebab, sertifikat aslinya diagunkan di Bank Mandiri. Pada 21 Oktober, korban memberikan down payment (DP) Rp 64.000.000. Pada 30 Oktober korban membayar lagi Rp 70 juta karena S ingin membeli tanah untuk tempat tinggalnya yang baru.

“Terus 11 Januari 2024, kami bayar lagi Rp 104 juta dengan harapan sertifikat itu akan ganti nama menjadi nama suami saya. Di situ kami jumpa dengan notaris juga untuk membuat akta jual beli. Tapi belum bisa dilakukan karena istrinya S harus mengetahui,” ujarnya.

“Semakin lama nggak jelas lah ini. Lalu, kami tinjau ke rumah yang mau dijual itu. Rupanya sudah ada yang menempati. Dan ternyata, penghuni rumah ini sudah DP Rp 140 juta sejak Desember dan beberapa hari kemudian buat akta jual beli. Berarti S ini sudah niat kali kan,” ujarnya.

“Makanya kami jadi rugi lah, totalnya sama biaya lainnya sekitar Rp 239.500.000. Sampai saat ini, memang dia masih bisa dihubungi tapi tak dibayar-bayarnya,” sambungnya.

Berangkat dari situ, ia membuat laporan dengan nomor: STTLP/B/72/I/2024 SKPT/Polda Sumut pada 19 Januari 2024. Dirinya berharap pihak kepolisian dapat menuntaskan persoalan tersebut.

Dirkrimum Polda Sumut Kombes Sumaryono mengatakan pihaknya telah menerima laporan korban. Saat ini, perkara itu masih diselidiki.

Sumber: Detik
.

Warga di Medan Tertipu Ratusan Juta saat Beli Rumah Via FB, Polisi Selidiki

Veronica Simatupang, warga Kota Medan menjadi korban diduga penipuan oleh seorang warga yang menawarkan penjualan rumah seharga ratusan juta melalui akun media sosial. Atas kejadian itu, polisi pun melakukan penyelidikan.

Vero menjelaskan, mulanya ia berkomunikasi dengan pelaku berinisial S melalui market place di akun Facebook pada Oktober 2023. Pelaku menawarkan rumah sekitar Rp 280 juta di Jalan Coklat, Kelurahan Paya Pasir, Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan.

"Selanjutnya, suami saya berkomunikasi melalui WA, survey lokasi bersama dia, dan nego harga lah dealnya jadi Rp 260 juta," kata Vero kepada detikSumut, Senin (8/4/2024).

S menyampaikan rumah itu atas namanya dengan menunjukkan fotocopy sertifikat kepemilikan. Sebab, sertifikat aslinya diagunkan di Bank Mandiri. Pada 21 Oktober, korban memberikan down payment (DP) Rp 64.000.000. Pada 30 Oktober korban membayar lagi Rp 70 juta karena S ingin membeli tanah untuk tempat tinggalnya yang baru.

"Terus 11 Januari 2024, kami bayar lagi Rp 104 juta dengan harapan sertifikat itu akan ganti nama menjadi nama suami saya. Di situ kami jumpa dengan notaris juga untuk membuat akta jual beli. Tapi belum bisa dilakukan karena istrinya S harus mengetahui," ujarnya.

"Semakin lama nggak jelas lah ini. Lalu, kami tinjau ke rumah yang mau dijual itu. Rupanya sudah ada yang menempati. Dan ternyata, penghuni rumah ini sudah DP Rp 140 juta sejak Desember dan beberapa hari kemudian buat akta jual beli. Berarti S ini sudah niat kali kan," ujarnya.

"Makanya kami jadi rugi lah, totalnya sama biaya lainnya sekitar Rp 239.500.000. Sampai saat ini, memang dia masih bisa dihubungi tapi tak dibayar-bayarnya," sambungnya.

Berangkat dari situ, ia membuat laporan dengan nomor: STTLP/B/72/I/2024 SKPT/Polda Sumut pada 19 Januari 2024. Dirinya berharap pihak kepolisian dapat menuntaskan persoalan tersebut.

Dirkrimum Polda Sumut Kombes Sumaryono mengatakan pihaknya telah menerima laporan korban. Saat ini, perkara itu masih diselidiki.

Sumber: Detik
.

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> Penipuan BeliRumah Facebook Berita Viral

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan cek halaman sponsors atau contact

Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Anda juga bisa browse instagram kami di link:

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk

Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk

Sumber: https://www.instagram.com/p/C5hwShXSWj4/

powered by webhosting terjamin