Penyaluran Bansos Tak Tepat Sasaran, Warga Melapor ke Ketua DPRD Sumut Sejumlah

Berita Medan Medan Talk ID

MedanTalk ID:
Penyaluran Bansos Tak Tepat Sasaran, Warga Melapor ke Ketua DPRD Sumut

Sejumlah warga mengeluhkan penyaluran bantuan sosial (bansos) yang diduga tidak tepat sasaran. Keluhan itu disampaikan kepada Ketua DPRD Sumatera Utara (Sumut) Baskami Ginting saat reses di Kelurahan Tanjung Sari, Medan Selayang, Kamis (1/12/2022).

“Masih banyak penerima bansos di sekitar sini pak, mereka rumahnya bagus-bagus, pakai perhiasan, sepeda motor, rumah sewa dan mobil. Sedangkan ada tetangga kita yang tak mampu, hanya memakai sepeda, dia tak mendapatkan bansos,” kata Yakub salah seorang warga.

Warga lainnya, Waldimar mengatakan, proses survey dan verifikasi data harus lebih ditingkatkan lagi kualitasnya.

“Ya, ada warga yang sudah meninggal, dia terdaftar penerima bantuan. Padahal orangnya sudah tidak ada,” jelasnya.

Sementara itu, Baskami menyampaikan, validitas data kependudukan sangat dibutuhkan. Politisi PDI Perjuangan itu, menegaskan pemerintah pusat melalui Kemensos dan pemerintah daerah terus mengupayakan kesejahteraan masyarakat.

“Saya sangat mengerti kerisauan bapak-bapak dan ibu sekalian. Proses pemuktahiran data yang dimaksud mestinya dilakukan secara kolaborasi oleh semua pihak,” tambahnya.

Sumber: medanbisnisdaily.com/m/news/online/read/2022/12/01/164058/penyaluran_bansos_tak_tepat_sasaran_warga_melapor_ke_ketua_dprd_sumut/

Penyaluran Bansos Tak Tepat Sasaran, Warga Melapor ke Ketua DPRD Sumut

Sejumlah warga mengeluhkan penyaluran bantuan sosial (bansos) yang diduga tidak tepat sasaran. Keluhan itu disampaikan kepada Ketua DPRD Sumatera Utara (Sumut) Baskami Ginting saat reses di Kelurahan Tanjung Sari, Medan Selayang, Kamis (1/12/2022).

"Masih banyak penerima bansos di sekitar sini pak, mereka rumahnya bagus-bagus, pakai perhiasan, sepeda motor, rumah sewa dan mobil. Sedangkan ada tetangga kita yang tak mampu, hanya memakai sepeda, dia tak mendapatkan bansos," kata Yakub salah seorang warga.

Warga lainnya, Waldimar mengatakan, proses survey dan verifikasi data harus lebih ditingkatkan lagi kualitasnya.

"Ya, ada warga yang sudah meninggal, dia terdaftar penerima bantuan. Padahal orangnya sudah tidak ada," jelasnya.

Sementara itu, Baskami menyampaikan, validitas data kependudukan sangat dibutuhkan. Politisi PDI Perjuangan itu, menegaskan pemerintah pusat melalui Kemensos dan pemerintah daerah terus mengupayakan kesejahteraan masyarakat.

"Saya sangat mengerti kerisauan bapak-bapak dan ibu sekalian. Proses pemuktahiran data yang dimaksud mestinya dilakukan secara kolaborasi oleh semua pihak," tambahnya.

Sumber: medanbisnisdaily.com/m/news/online/read/2022/12/01/164058/penyaluran_bansos_tak_tepat_sasaran_warga_melapor_ke_ketua_dprd_sumut/

Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> medan berita medantalkid bansos ketuadprd

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Untuk informasi pasang iklan , silakan cek halaman sponsors atau contact

Follow Instagram @MedanTalk untuk cerita video reels dan story terkini yang tidak diposting ke web
Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalkViral
follow instagram @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Anda juga bisa browse instagram kami di link:

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => iklan medan medantalk

Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk

Sumber: https://www.instagram.com/p/CloRnxMBJWr/