Berita Medan Talk : Harga Kelapa Naik, Petani di Asahan Sumut Bersyukur
Kepala Desa Sei Kepayang Tengah, Alim Butar-Butar, mengungkapkan lonjakan harga kelapa beberapa bulan terakhir. Menurutnya, kenaikan harga kelapa tersebut adalah faktor utama meningkatnya pendapatan sebagian besar petani desa.
Alim menjelaskan bahwa 80 persen lahan Desa Sei Kepayang Tengah merupakan kebun kelapa produktif utama. “Lonjakan harga kelapa memberikan dampak langsung pada kesejahteraan petani, meskipun hasil panen tetap menurun,” kata Alim dalam perbincangan bersama PRO3 RRI, Jumat, 21 Maret 2025.
Alim menekankan bahwa sebagian masyarakat mulai kembali bergantung pada hasil kebun kelapa setelah harga meningkat. Menurutnya, peningkatan harga kelapa terjadi karena permintaan ekspor tinggi dan produktivitas yang menurun akibat gangguan.
“Kami melihat kelapa banyak dikirim ke Batam. Ada juga diekspor ke Thailand dan China,” katanya menjelaskan.
Lebih lanjut, Alim menyatakan bahwa produktivitas kelapa di desanya menurun dari 700 kilogram menjadi 300 kilogram. Dia berpendapat bahwa pemerintah pusat dan daerah juga harus ikut bertanggung jawab dalam menjaga stabilitas harga.
“Jika harga kelapa turun lagi, masyarakat akan kembali beralih ke tanaman lain seperti sawit,” ucapnya. Alim mengungkapkan bahwa pihak desa telah melakukan normalisasi sungai untuk memperbaiki sistem pengairan lahan kelapa.
Menurutnya, normalisasi tersebut mengurangi genangan air saat musim hujan dan menjaga kelembaban tanah saat kemarau. Menurutnya perlu ada kebijakan pemerintah untuk menjaga harga kelapa tetap stabil dan menguntungkan petani.
Sumber: RRI
Browse berita / cerita Medan sesuai hashtags >> Kelapa Petani Sumut Berita Viral
Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
Follow Instagram @medantalk untuk berita yang di ceritakan di Medan terkini yang tidak diposting ke web
Untuk informasi Lowongan Kerja , cek web www.KarirGram.com dan IG @KarirGram
Untuk cerita Medan terkini, cek www.MedanKu.com dan IG @MedanKu
Untuk informasi tips Otomotif cek www.otomtalk.com dan IG @Otomtalk
Powered by Webhosting Terjamin
Sumber: https://www.instagram.com/p/DHiNbWpsLeo/